Ketum PSI Giring Mundur Nyapres 2024, Sebut Banyak Masyarakat Ingin Jokowi Tetap Jadi Pemimpin
Instagram/giring
Nasional

Sebelumnya, Giring sempat menyatakan bahwa dirinya akan maju sebagai Calon Presiden (Capres) di tahun 2024. Namun kini Giring mengumumkan mundur dari pencalonan pemimpin Indonesia itu.

WowKeren - Pemilihan Presiden atau Pilpres masih berlangsung pada tahun 2024 mendatang. Namun sejumlah nama tokoh yang digadang-gadang bakal maju nyapres telah bermunculan, salah satunya adalah Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha.

Mantan vokalis band "Nidji" itu sebelumnya telah menyampaikan bakal maju menjadi Calon Presiden (Capres) 2024. Namun kini, Giring menyatakan mundur diri dari pencalonan tersebut.

Giring mengungkapkan alasan mundurnya itu setelah melakukan perjalanan ke sejumlah daerah di Indonesia. "PSI sebagai partai terbuka, sejak awal memberikan kesempatan kepada kader-kadernya untuk maju sebagai pemimpin-pemimpin nasional dan daerah," tutur Giring dalam keterangannya, Kamis (24/2).

"Tidak terkecuali saya yang memberanikan diri untuk maju sebagai Calon Presiden 2024," imbuh Giring. Ia pun menerangkan hasil dari perjalanannya keliling Indonesia.

Giring menuturkan bahwa dalam perjalanannya tersebut, banyak warga yang masih menghendaki Presiden Joko Widodo untuk tetap menjadi Presiden RI. Namun hal ini tentu saja tidak bisa, mengingat Jokowi sudah menjabat sebagai Presiden Indonesia selama dua periode.


"Namun dibatasi oleh konstitusi bahwa presiden hanya bisa dijabat selama 2 periode," ungkap Giring. Hal ini lah yang menjadi salah satu faktor mundurnya Giring dari pencalonan sebagai Presiden Indonesia tahun 2024.

"Maka hari ini, dengan penuh kesadaran, saya Giring Ganesha, mengumumkan mundur diri dari pencalonan Presiden Republik Indonesia," terang Giring.

Di sisi lain, Giring mengungkapkan bahwa PSI saat ini tengah menggodok 9 nama calon presiden yang akan diusung oleh partainya. Menurutnya, nama-nama tersebut cocok untuk menggantikan posisi Jokowi.

Adapun nama-nama yang dimaksud Giring adalah Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Menko Polhukam Mahfud MD. Kemudian Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Mendagri Tito Karnavian, Najwa Shihab, dan Menkeu Sri Mulyani.

Giring menerangkan nantinya PSI akan turun ke setiap daerah untuk mensosialisasikan nama-nama tersebut. Menurutnya, nama-nama tersebut merupakan kader bangsa yang dianggap bersih dan bisa mensejahterahkan rakyat.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru