Sempat Vakum, Aliando Rasakan Perbedaan Saat Main di Film 'Argantara'
Instagram/kilasyarief
Film

Nama Aliando sempat lama tak terdengar lantaran ia memutuskan untuk vakum dari dunia hiburan. Namun kini, Aliando telah kembali ke dunia hiburan melalui film terbarunya 'Argantara'.

WowKeren - Aktor tampan Aliando sempat lama tak terdengar kabarnya. Namun kini Aliando telah kembali ke dunia hiburan dan terlibat dalam proyek baru yakni film "Argantara".

Dalam film "Argantara", Aliando dipasangkan dengan aktris cantik Natasha Wilona. Film ini sendiri berkisah tentang Aliando dan Natasha Wilona yang menikah muda. Film ini diketahui digarap oleh sutradara Guntur Soeharjanto yang mengangkat kisahnya dari novel best seller karya Falistiyana.

Sementara itu, Aliando mengaku senang akhirnya bisa kembali ke dunia hiburan, khususnya layar lebar. "Senang akhirnya bisa main film lagi setelah hampir tiga tahun vakum. Buat aku butuh penyesuaian kembali ketika bisa tampil di film ini," ujar Aliando saat peluncuran trailer "Argantara" di FX Mall, Jakarta, baru-baru ini.

Aliando bahkan mengaku merasa ada perbedaan jauh saat dirinya bermain di film dan sinetron dulu dan saat ini. Menurutnya, penyesuaian yang dihadapinya itu dikarenakan sakit yang diidapnya dan sudah lama tidak menyesuaikan diri dengan kamera.


"Terlebih aku kan pernah sakit lama dan trauma tampil di depan kamera, makanya saat aku diminta main di sini perlu mental dan nyali besar untuk aku ketemu kamera," terang Aliando. "Jadi aku butuh waktu untuk mengingat kembali saat berperan dalam film ini."

Apalagi, dalam film "Argantara" Aliando melakukan diet ketat, bahkan harus menurunkan berat badan hingga 10 kg. Hal ini perlu dilakukan lantaran Aliando memerankan seorang anak berusia 16 tahun.

"Jadi untuk bisa tampil maksimal di film ini, aku memang harus diet karena di umurku yang sudah 25 tahun ini, aku memang menjadi seorang anak berusia 16 tahun dengan karakter anak yang slim dan kurus," beber Aliando.

Maka dari itu, untuk memberikan penampilan yang maksimal, Aliando diberi personal trainer yang bisa membantunya menguruskan tubuh layaknya anak 16 tahun. "Butuh tiga bulan untuk bisa tampil seperti karakter yang diinginkan pihak sutradara dan Pak Rocky sebagai sutradara.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru