Idap Diabetes, Panji Petualang Beber Kondisi Terkini Hingga Pengobatan yang Dijalani
Instagram/panjipetualang_real
Selebriti

Panji Petualang menjelaskan terkait kondisinya saat ini setelah divonis dokter jika dirinya mengidap sakit diabetes. Panji juga membeberkan ikhtiar yang dijalaninya saat ini agar bisa sembuh.

WowKeren - Kabar mengejutkan baru-baru ini datang dari pembawa acara sekaligus pawang hewan Panji Petualang. Pasalnya Panji mengungkap jika dirinya divonis dokter terkena sakit diabetes atau kondisi kadar gula yang tinggi. Kabar tersebut membuatnya pun menuai banyak sorotan terlebih dengan perubahan fisiknya yang cukup menonjol saat ini.

Seperti yang ramai diberitakan, Panji terlihat kini memiliki tubuh yang jauh lebih kurus dari sebelumnya. Diakui Panji jika hal itu salah satunya juga karena sakit diabetes yang diidapnya sejak empat bulan lalu. Kini Panji pun muncul dan membeberkan mengenai kondisi terkininya.

Panji mengungkap jika saat ini kondisi tubuhnya sudah jauh lebih baik. Ia bersyukur banyak yang memberikan doa dan dukungan kepadanya.

"Alhamdulillah kalau sekarang lebih baik, lebih sehat. Karena banyak banget yang sayang, banyak banget yang doain, banyak banget yang support," ungkap Panji kepada awak media di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (11/8).

Meski begitu tak dipungkiri Panji jika sakit tersebut membuatnya mengalami penurunan mental. "Cuma kalau untuk badan, itu yang bikin aku ngedrop mental. Jadi ini penyakit yang kalau kata dokter nggak terlalu mengerikan, cuma ya itu karena pasti nyusut dulu badan itu. Itu yang bikin tadinya gemuk tiba-tiba jadi kok kurus banget. Aku juga bingung kok bisa gini awalnya," paparnya.


Panji pun mengingat kembali awal mula dirinya mengetahui gejala sakit diabetes. Saat itu ia merasa sering buang air kecil di malam hari. Selain itu bekas air kencingnya pun kerap didatangi semut. Saat itu Panji yang bertanya ke seorang dokter lantas disarankan untuk memeriksakan gula darahnya.

"Pipis itu setiap malam itu sering banget, setiap 10 menit sekali. Terus udah gitu kalau pagi-pagi lihat di kloset bekas pipis itu kok ada semut. Terus aku telepon temanku ada dokter, 'Dok aku gini-gini'. Terus diminta ke klinik. Waktu itu sempat digigit ular itu kan sekalian ngecek. Pas ke dokter dicek dulu kayaknya diabet, dites 500 ternyata kadarnya. Waduh, di situ langsung ngedrop," cerita Panji.

Panji menyebut jika dirinya memang memiliki keturunan genetik diabetes dari sang ayah. Namun selain itu, pola makan yang tidak baik juga semakin memicu penyakit tersebut untuk muncul.

Namun Panji tentu tak ingin berlarut dalam rasa terkejut dan sedihnya. Kini ia semangat dan terus berikhtiar untuk bisa sembuh. Karena itu Panji menjalani beragam pengobatan baik secara medis maupun secara alternatif.

"Aku juga ikhtiar pengobatan juga baik medis maupun alternatif itu kita jalani. Karena emang semangat sembuhnya masih tinggi," tandasnya.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait