Maudy Ayunda Klarifikasi Niat Hapus Pilihan Ganda Jika Jadi Menteri Pendidikan
Instagram/maudyayunda
Selebriti

Hal ini disampaikan Maudy Ayunda dalam podcast Denny Sumargo. Awalnya, Maudy menjelaskan kecintaannya pada belajar sejak kecil. Istri Jesse Choi itu mengaku sangat suka memecahkan masalah akademis.

WowKeren - Maudy Ayunda memberikan klarifikasi soal kontroversi "hapus pilihan ganda" jika dirinya menjadi Menteri Pendidikan. Hal ini disampaikan Maudy dalam podcast Denny Sumargo.

Awalnya, Maudy menjelaskan kecintaannya pada belajar sejak kecil. Istri Jesse Choi itu mengaku sangat suka memecahkan masalah akademis.

Denny lantas membahas pernyataan viral Maudy soal keinginannya jika menjadi Menteri Pendidikan. Menurut Denny, pernyataan Maudy tersebut sempat menjadi kontroversi.

"Itu connect juga ya sama omongannya yang viral mengenai sistem edukasi dimana menghapuskan pilihan ganda. Itu sempet jadi kontroversi ya. Kamu tahu enggak itu?" tanya Denny.

Maudy lantas mengaku agak kaget ketika tahu video tersebut viral. Maudy menjelaskan bahwa ia kala itu diberi pertanyaan oleh Felicia Putri untuk video TikTok. Sehingga Maudy merasa harus memberikan jawaban yang ringkas dan singkat.

"Nah jawaban yang aku come up with hari itu adalah sesuatu yang lagi muncul di kepalaku karena aku pernah nulis paper soal itu," beber Maudy.


Selain itu, Maudy juga menegaskan bahwa dirinya tidak pernah berkata hendak menghapus pilihan ganda. Dalam video viral tersebut, Maudy hanya mengatakan bahwa asesmen yang berbentuk open ended questions alih-alih pilihan ganda bisa mengubah cara belajar siswa.

"Tapi juga sebenarnya enggak pernah bilang kita harus menghapus pilihan ganda. Aku cuma lagi bilang, kayaknya asesmen itu satu hal yang bisa kita improved on dengan cara dibuat lebih banyak lagi pertanyaan-pertanyaan yang mengarah ke critical thinking. Ya itu salah satunya open ended questions itu," tambah Maudy.

Lebih lanjut, Maudy sebenarnya tidak mempermasalahkan adanya pihak-pihak yang tak setuju pada opininya. Namun Maudy tak memungkiri adanya budaya clickbait membuat pernyataannya menjadi menjadi viral dan menuai kontroversi.

"Jadi dari si TikTok itu tiba-tiba keluar headline bahwa 'Maudy Ayunda Ingin Menjadi Menteri, Kebijakannya Hapus Pilihan Ganda' gitu. Kan itu kan catchy banget," ujar Maudy.

"Kesannya aku pengin jadi menteri, padahal ya itu kan (pertanyaan) dari dia," tambah Maudy.

Maudy juga menyoroti bahwa jawabannya dipersepsikan sebagai satu-satunya kebijakan yang dimiliki sang aktris jika menjadi Menteri Pendidikan. "Padahal sebenarnya kalau aku ditanya dalam konteks kebijakan pasti jawaban aku ya enggak akan cuma satu itu. Kan masalah pendidikan banyak banget," tukas Maudy.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait