Media Korea Bahas Jatah Layar Lee Da In di 'My Dearest' Part 2 Tergusur Lee Chung Ah
Instagram/xx__dain/leechungah
TV

Media Korea menyoroti jatah layar Lee Da In yang dinilai semakin sedikit di 'My Dearest' Part 2. Kemunculan karakter Lee Chung Ah juga dinilai akan menggusur Da In dan bisa membuat jatah screentimenya makin kecil.

WowKeren - Drama "My Dearest" Part 2 akhirnya mulai tayang setelah lama dinanti. Namun media Korea menyoroti screentime alias jatah layar Lee Da In yang dinilai semakin sedikit. Kemunculan karakter baru Lee Chung Ah juga dinilai akan menggusur dan bisa membuat jatah layar Da In semakin kecil.

Lee Da In berperan sebagai Kyung Eun Ae, teman Yoo Gil Chae (Ahn Eun Jin) sejak kecil. Di "My Dearest" Part 1, Eun Ae bertunangan dengan Nam Yeon Jun (Lee Hak Joo) yang sempat disukai oleh Gil Chae.

"My Dearest" merupakan drama pertama Da In pasca ia menikah dengan aktor Lee Seung Gi. Aktingnya di Part 1 menuai pujian, dimana ia disebut sukses menggambarkan karakter Eun Ae dengan pesona yang halus namun unik dan bersemangat.

Namun Eun Ae jarang muncul dalam Part 2 yang sejauh ini baru menayangkan 2 episode. Ia hanya muncul saat Gil Chae ditawan dan Goo Won Moo (Ji Seung Hyun) curiga istrinya itu telah kabur. Setelah sadar bahwa Eun Jin ditawan Dinasti Qing, Won Moo pun menyusul pergi Shenyang.

Media Korea Bahas Jatah Layar Lee Da In di \'My Dearest\' Part 2 Tergusur Lee Chung Ah

Source: MBC


"Kecuali ada insiden baru, diperkirakan jatah penampilan Lee Hak Joo dan Lee Da In di Joseon yang tersisa akan semakin sedikit," tulis media Ten Asia.

Jika Da In dan Hak Joo berperan sebagai sub-couple di Part 1, maka Lee Chung Ah dan Ji Seung Hyun diperkirakan akan menjadi karakter yang terlibat cinta segiempat bersama Ahn Eun Jin dan (Nam Goong Min) di Part 2. Karakter Eun Jin masih mencintai Goong Min namun memutuskan untuk menikah dengan Seung Hyun.

Sedangkan Chung Ah diprediksi juga akan menjadi hambatan kisah cinta Eun Jin dan Goong Min. Spekulasi ini muncul karena karakter Chung Ah berkata, "Aku tidak bisa kehilangan pria yang kuinginkan pada wanita lain".

"Lee Da In dan Lee Hak Joo diturunkan ke peran pendukung di Part 2, didorong oleh Ji Seung Hyun dan Lee Chung Ah. Namun masih ada 8 episode tersisa di Part 2 jadi masih ada ruang untuk terjadinya peristiwa baru bagi keduanya," papar Ten Asia.

"Namun bagi Lee Da In yang memamerkan kehadirannya di 'My Dearest', pengurangan jatah screentime di Part 2 jelas mengecewakan. Hal ini bahkan lebih nyata jika dibandingkan dengan kakak perempuannya Lee Yu Bi, yang saat ini sedang memamerkan kehadirannya sebagai villain Han Mo Ne di SBS 'The Escape of the Seven', drama pesaing di slot waktu yang sama," tukasnya.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait