Laba Bersih HYBE Turun Drastis Cuma Dapat Rp16 Miliar di Q3 Buat Syok
X/HYBEOFFICIALtwt
Selebriti

Dalam laporan itu, terungkap kalau laba operasi konsolidasi HYBE untuk Q3 turun sebesar 25,4 persen menjadi 54,2 miliar won dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

WowKeren - HYBE merilis laporan penghasilan sepanjang paruh ketiga (Q3) tahun 2024 pada 5 November. Agensi yang didirikan Bang Si Hyuk itu mengungkap mengalami penurunan labar dan kini akan fokus pada pertumbuhan berkelanjutan melalui aktivitas artis.

Dalam laporan itu, terungkap kalau laba operasi konsolidasi HYBE untuk Q3 turun sebesar 25,4 persen menjadi 54,2 miliar won dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Laba bersih agensi ini bahkan menyusut 98,6 persen menjadi 1,4 miliar won (sekitar Rp16 miliar).

Sepanjang Q3 ini, HYBE melakukan penjualan partisipasi langsung dari album, konser, dan iklan mencapai 323 miliar won, dengan pendapatan album/musik dan konser turun masing-masing sebesar 18,8 persen dan 14,8 persen.

Namun, penghasilan HYBE di tiga kuartal pertama 2024 ini tercatat sudah menembus 1,5292 triliun won. HYBE berharap mereka masih bisa mencapai target penjualan tahunan sebesar 2 triliun won untuk tahun kedua berturut-turut pada paruh keempat nanti.


Informasi terkait labar bersih HYBE yang turun drastis ini langsung menyita perhatian netizen Korea Selatan. Banyak yang syok karena merasa angka 1,4 miliar won itu sangatlah sedikit untuk sebuah agensi raksasa seperti HYBE.

"Dengan laba bersih 1,4 M won, apakah mereka bisa berinvestasi pada artis mereka?[sic!]," tulis seorang netizen. "Maksudku... Apakah laba bersih mereka benar-benar 1,4 M KRW?? Kamu yakin itu bukan salah ketik? Apakah ini masuk akal?[sic!]," tambah yang lain.

"Apakah itu hanya perkiraan atau sebenarnya 1,4 M KRW?[sic!]," sahut netizen lainnya. "Bahkan bukan 14 M KRW tetapi 1,4 M KRW???[sic!]," imbuh lainnya. "Kamu bilang laba bersih mereka 1,4 M KRW??? Serius??," lanjut netizen lain.

Sementara itu, HYBE sudah merencanakan berbagai kegiatan artis untuk Q4 mendatang. Jin BTS akan merilis album solo pertamanya "Happy" pada tanggal 15 November. Sedangkan SEVENTEEN (II), yang comeback pada bulan Oktober dengan mini album ke-12 mereka, akan melanjutkan tur dunia mereka hingga awal tahun depan.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait