
Hanni tak kuasa menahan air mata yang terus jatuh di pipinya, ketika membahas soal lagu ciptaannya, 'Darling Darling'. Siapa sangka, tangisan Hanni ini membuat Danielle dan Hyein ikut menitikan air mata.
- Marina Larasati
- Rabu, 25 Desember 2024 - 11:49 WIB
WowKeren - Hanni menjadi sangat emosional saat tampil di acara "Kim Hyun Jung’s News Show" pada Rabu (25/12). Momen itu terjadi ketika ia membahas tentang lagu ciptaannya, "Darling Darling" yang belum pernah dirilis.
Member NewJeans ini tidak dapat menahan dirinya yang tiba-tiba merasa emosional. Ia berkata, “Kelimanya (para member) akan menyanyikan lagu ini di masa-masa sulit.” Kim Hyun Jung selaku pembawa acara lantas penasaran dengan alasan Hanni memilih untuk membawakan lagu tersebut untuk pertama kalinya di sebuah acara.
Dengan penuh semangat, Hanni berujar, "Aku tidak merilis lagu ini, tetapi menulisnya dan membagikannya dengan Bunnies (nama fandom) karena kami sedang mengalami masa sulit saat itu..." dan kemudian menangis. Menyadari dirinya menangis, Hanni memberikan semangat.
Seraya membantu menghapus air mata Hanni, Danielle mengatakan, "Oh, tidak! Ya ampun! Air matanya menetes!" Saat Hanni berusaha untuk meredam emosinya, tiba-tiba Danielle dan Hyein ikut menitikan air mata. Suasana pun menjadi semakin sendu, meskipun para member mencoba untuk tetap memberikan tawa.
Saat dirasa sudah mampu untuk kembali berbicara, Hanni lantas menyebutkan masa-masa sulit yang dihadapinya. "Seperti yang kukatakan, aku sedang berjuang melewati masa-masa sulit. Dan karena aku sering bermain gitar, aku akhirnya menulis lagu tentang apa yang sedang kualami. Tapi video yang kubuat, aku berpikir lama (untuk merilisnya). Lagu itu, adalah lagu yang sangat berarti bagiku, bagi kami. Jadi, bagaimana aku membagikannya kepada semua orang juga terasa seperti, iItu harus dilakukan dengan benar," beber Hanni.
Hanni melanjutkan, "Kupikir, 'Haruskah kita berkumpul dan menyanyikannya sebagai grup?' Atau 'haruskah aku melakukan siaran langsung untuk merilis lagu itu?' Apakah aku hanya mengunggah videonya, atau bagaimana? Aku sangat tidak yakin, dan bahkan bagiku, saat aku sedang membuat video, aku terus menangis karena aku masih terluka. Sulit untuk menunjukkannya kepada para anggota juga. Sulit untuk menunjukkannya kepada siapa pun karena saya belum... Bagaimana saya harus mengatakannya? Saya belum sembuh."
Setelah melalui penjelasan yang emosional dan naik turun, Hanni meminta maaf dan mengatakan bahwa para member tidak sering menangis di acara radio. Menanggapi hal itu, Hyun Jung mencatat bahwa karya asli Hanni, tanpa diragukan lagi, menghibur para pendengar yang mungkin juga sedang mengalami masa-masa sulit mereka sendiri.
Selama acara tersebut, NewJeans sama sekali tidak menyinggung soal permasalahannya dengan HYBE maupun ADOR. Mereka hanya fokus berbagi perasaan mendalam yang selalu ingin ditunjukkan kepada para penggemar.
(wk/lara)