Ukir Sejarah, Syed Saddiq Tampil Sebagai Menteri Termuda Malaysia
Dunia

Bukan hanya karena wajah rupawan dan usia yang masih sangat muda, serangkaian prestasi yang diraih Syed Saddiq juga membuatnya menjadi perhatian.

WowKeren - Syed Saddiq Abdul Rahman berhasil mengukir sejarah dengan menjadi menteri termuda dalam kabinet Perdana Menteri Mahatir Mohammad. Laki-laki yang dipercaya untuk menduduki posisi sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga tersebut masih berusia 25 tahun. Syed Saddiq menggantikan posisi Khairy Jamaluddin setelah kemenangan bersejarah dari koalisi Mahatir Mohammad.

Syed Saddiq, bersama dengan para menteri yang lain, mengambil sumpah mereka dengan disaksikan oleh Perdana Menteri Mahatir Mohammad, istrinya, Siti Hasmah Mohammad Ali dan juga Wakil Perdana Menteri Wan Azizah Wan Ismail.

Syed Saddiq juga tercatat menciptakan sejarah baru dalam pemerintah Malaysia dengan menjadi poilitisi termuda yang memegang jabatan kabinet. Sebelumnya, gelar anggota kabinet termuda dipegang oleh Datuk Seri Najib Razak selama lebih dari empat dekade yang lalu. Najib Razak terpilih sebegai Wakil Menteri Energi, Telekomunikasi dan Pos pada tahun 1978 di usianya yang ke-25 tahun. Najib akhirnya menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga delapan tahun kemudian.

Seperti para pendahulunya, alumni Royal Military College ini juga diberi kesempatan untuk menyemarakkan sampul majalah gaya hidup pria Glam Lelaki untuk edisi Juli 2018. Penunjukan pemenang pendebat Asia selama tiga kali ini juga mendapatkan sambutan yang baik dari berbagai pihak. Peran Syed Saddiq diharapakan bisa menjadi lembaran baru untuk pengembangan olaharaga dan pemuda di Malaysia.


Kementrian terkait pun mengucapkan selamat sekaligus penyambutan kepada Menteri Syed Saddiq dan wakilnya Steven Sim Chee Keong lewat media sosial Twitter pada Minggu (1/7) kemarin. Mereka mengharapkan permulaa baru demi kelangsungan pembangunan pemuda di Malaysia.

Tak hanya disambut baik oleh para petinggi negara, kehadiran Syed Saddiq sebagai menteri termuda juga mendapatkan respon meriah dari para netter. Mereka menyambut Menteri Pemuda dan Olahraga mereka yang baru dengan optimisme tinggi untuk melanjutkan kebesaran yang ditinggalkan oleh Khairy.

Syed Saddiq yang tampil dengan gaya mudanya dan mengaku sebagai seorang gamer di sama sekolahnya sepertinya akan mendapatkan label "tinggi, adil, dan tampan". Meskipun demikian, kerendahan hatinya dalam mengakui pendahulunya menunjukkan bahwa ia mendapatkan antisipasi yang besar oleh publik.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait