Plot Film 'Frozen 2' Akhirnya Terungkap, Seperti Apa?
Instagram/Walt Disney Studios
Film

Elsa dan Anna diduga kuat akan berpetualang untuk memecahkan misteri kematian orangtua mereka.

WowKeren - Trailer perdana "Frozen 2" yang dirilis pada awal bulan Februari ini memang masih menjadi bahasan hangat bagi para penggemar. Pasalnya, trailer ini agaknya menunjukkan bahwa sekuel "Frozen" tersebut bakal mengusung cerita yang lebih gelap dibandingkan film pertamanya.

Dalam trailer ini, Elsa (Idina Menzel) tampak berusaha keras menyeberangi lautan dengan ombak besar yang mengerikan. Ada pula adegan saat sang adik, Anna (Kristen Bell) yang terlihat kebingungan hingga berlarian menelusuri hutan. Belum lagi sejumlah karakter utama lainnya seperti Kristoff (Jonathan Groff) yang tergesa menuju suatu tempat. Bahkan ada juga adegan di mana Elsa berusaha memadamkan api yang mengelilinginya dan Olaf (Josh Gad).

Secara keseluruhan, trailer perdana ini bisa dibilang cukup menampilkan ketegangan berlebih. Belum lagi adanya salah satu karakter baru yang cukup menyita perhatian. Karakter ini muncul di tengah hutan, tepatnya saat Kristoff tampak menghadapi masalah. Menariknya, karakter ini diduga memiliki kemampuan seperti Elsa, yakni mengendalikan suatu elemen.


Meski demikian, tak banyak detail yang bisa dibagikan dari trailer tersebut. Namun kini akhirnya informasi mengenai latar kisah petualangan Elsa dan Anna tersebut perlahan mulai terkuak. Dilansir Collider pada Kamis (28/2), sekuel ini rupanya akan menceritakan petualangan Elsa, Anna, berserta Olaf dan Kristoff untuk mencari jawaban atas misteri kematian orang tua mereka.

Menurut keterangan Jim Hill dan Drew Taylor, Elsa beserta para pemeran lainnya harus pergi jauh meninggalkan kerajaan Arendelle untuk memecahkan misteri tersebut. Jim menyebut bahwa adegan saat Elsa mencoba menyeberangi lautan memiliki hubungan paralel visual dengan adegan kapal karam di film "Frozen" yang menewaskan orangtuanya.

Sementara itu, "Frozen 2" akan kembali diarahkan oleh sutradara Jennifer Lee dan Chris Buck. Begitu pula penulis lagu Kristen Anderson-Lopez dan Robert Lope yang siap menggarap soundtrack-soundtrack keren untuk mengiringi proyek sekuel ini. Sedangkan untuk naskah, Jennifer Lee kembali turun tangan dengan bantuan dari Allison Schroeber.

"Frozen 2" tentunya menjadi salah satu film animasi yang sangat layak dinantikan. Bahkan seri pertamanya, "Frozen", tercatat menjadi film animasi dengan pendapatan terbesar hingga kini. Bahkan film tersebut juga diganjar dengan dua piala Oscar. Rencananya, "Frozen 2" sendiri akan dirilis pada 22 November mendatang.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel