Poster Baru 'Game of Thrones' Tampilkan Perebutan Iron Throne
HBO
TV

Mulai dari Jon Snow hingga Daenerys Targaryen, inilah tampilan poster keren para karakter utama 'GoT'.

WowKeren - "Game of Thrones" patut disebut sebagai serial televisi yang paling dinantikan pada tahun 2019 ini. Seperti yang diketahui, serial fantasi favorit HBO yang tayang sejak tahun 2011 ini dipastikan akan berakhir dalam satu musim lagi.

Semakin mendekati waktu perilisan, tentunya tak heran jika HBO makin gencar melakukan beragam promosi. Usai membagikan teaser pada penggemar, kini akhirnya HBO merilis poster resmi yang menampilkan 20 karakter utama dalam serial fantasi ini.

Lihat postingan ini di Instagram

Characters posters are here. #ForTheThrone

Sebuah kiriman dibagikan oleh gameofthrones (@gameofthrones) pada

Deretan poster ini memperlihatkan 20 karakter favorit penggemar duduk di atas takhta besi. Mulai dari karakter yang paling berpeluang meraih Iron Throne, seperti Jon Snow (Kit Harington), Daenerys Targaryen (Emilia Clarke), serta Cersei Lannister (Lena Headey).


poster got

HBO

Tak hanya itu, ada pula karakter lain seperti Night King (Vladimir Furkdik), Bran Stark (Isaac Hempstead Wright), serta Tyrion Lannister (Peter Dinklage). Sejumlah karakter lainnya yang juga ditampilkan adalah Sansa Stark (Sophie Turner), Arya Stark (Maisie Williams), Jaime Lannister (Nikolaj Coster-Waldau). Sir Davos (Liam Cunningham), Brienne of Tarth (Gwendoline Christie), Sam Tarly (John Bradley), hingga Lord Varys (Conleth Hill).

Poster got

HBO

Sekadar menyegarkan ingatan, di musim ketujuh tahun 2017 lalu, para karakter utama seperti Jon Snow, Daenerys Targaryen, Tyrion Lannister dan beberapa pemain kunci Westeros sedang menuju ke Utara. Ketiganya bertandang ke Winterfell, tempat Samwell Tarly dan tiga saudara Stark yang tersisa, yakni Sansa, Arya serta Bran yang tengah menanti kedatangan mereka.

Sebelumnya, HBO sendiri sudah membagikan plot awal dari seri terakhir serial ini. Rupanya, serial yang diadaptasi dari buku karya George R.R. Martin tersebut tak akan dibuka dengan kelanjutan soal perkembangan Army of the Dead. Melainkan dengan konvergensi dari beberapa tokoh utama "Game of Thrones" di Winterfell. Musim terakhir ini juga akan mengeksplorasi bagaimana hubungan antara karakter yang berkembang bersamaan dengan persiapan mereka menghadapi Night King dan pasukannya.

"Game of Thrones" sendiri telah memasuki musim kedelapan sekaligus menjadi seri terakhir. Sekuel terakhir ini rencananya akan dirilis pada 14 April mendatang. Musim final "Game of Thrones" sendiri hanya akan berlangsung selama enam episode saja, di mana dua episode pertama akan memiliki durasi 60 menit, sedangkan untuk empat episode sisanya akan memiliki durasi sekitar 80 menit.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru