Black Widow Punya Nasib yang Berbeda di Naskah Asli 'Avengers: Endgame', Seperti Apa?
Marvel Studios
Film

Duo sutradara 'Avengers: Endgame', Anthony dan Joe Russo, menegaskan bahwa karakter yang diperankan oleh Scarlett Johansson itu memiliki nasib yang berbeda jika mengikuti alur cerita asli.

WowKeren - Para penggemar yang sudah menyaksikan "Avengers: Endgame" tentunya tahu bahwa ada dua superhero yang tewas dalam film ini, yakni Iron Man alias Tony Stark (Robert Downey Jr.) dan Black Widow yang diperankan oleh aktris cantik Scarlett Johansson. Jika Tony Stark tewas lantaran menjentikkan keenam Infinity Stones demi memusnahkan Thanos, maka Black Widow mengorbankan diri di Vormir guna mendapatkan Soul Stone.

Kematian kedua superhero ini tentunya meninggalkan duka yang amat mendalam bagi para pecinta film-film besutan Marvel Studios. Apalagi keduanya termasuk dalam jajaran superhero favorit dan menjadi anggota asli Avengers.

Bicara soal kematian kedua superhero tersebut, belum lama ini duo sutradara Russo Brothers mengungkapkan sebuah fakta unik. Pasalnya, Black Widow ternyata memiliki nasib lain di naskah asli "Avengers: Endgame".


Dilansir NME pada Rabu (15/5), Anthony dan Joe Russo menjelaskan bahwa Black Widow dikisahkan merawat anak-anak yatim piatu yang kehilangan orangtua di naskah asli "Avengers: Endgame". Namun duo sutradara yang mengarahkan empat film MCU ini memutuskan untuk menghapusnya lantaran durasi film yang sudah mencapai 3 jam.

"Ide itu terlalu besar untuk kami perdebatkan. Tapi kami sempat mencobanya, ide tentang seperempat dari seluruh anak di dunia (setelah jentikan jemari Thanos) tidak punya orangtua," tutur Anthony Russo. "Kami pernah memikirkan ini di awal penggarapan, bahwa Black Widow sebenarnya memimpin organisasi di Washington DC yang fokus pada anak-anak yatim piatu," timpal Joe.

Sebelumnya, Anthony dan Joe Russo memang mengungkapkan bahwa masih ada banyak materi yang ingin mereka tampilkan dalam "Avengers: Endgame". Namun sekali lagi, durasi yang terlalu lama membuat mereka harus memangkas bagian-bagian tertentu.

Di sisi lain, sosok Black Widow sendiri tampaknya tak akan ditampilkan dalam film-film MCU di masa depan, kecuali proyek solonya, "Black Widow". Diduga kuat, film ini akan mengulik tentang masa lalu si mata-mata cantik asal Rusia tersebut.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel