Hotman Paris Hutapea Beri Tanggapan Usai Diancam Bakal Dilaporkan Suami Rey Utami
Instagram/hotmanparisofficial
Selebriti

Sebelumnya, Pablo Putera Benua tak terima ikut ditahan akibat terseret kasus vlog 'ikan asin', hingga berencana melaporkan Hotman Paris Hutapea dan Fairuz A. Rafiq.

WowKeren - Rey Utami dan suaminya yang bernama Pablo Putera Benua kini sedang mendekam di balik jeruji besi. Pasangan yang menikah pada tahun 2016 ini ditahan akibat menjadi tersangka kasus konten asusila yang dilaporkan oleh Fairuz A. Rafiq.

Seperti diketahui, Fairuz merasa dilecehkan oleh Galih Ginanjar yang membahas urusan ranjangnya dalam vlog "Mulut Sampah" milik Rey. Apalagi Galih sampai menyamakan aroma organ intim Fairuz dengan "ikan asin". Galih sendiri juga sudah ditetapkan sebagai tersangka serta dipenjara bersama Rey dan Pablo.

Akan tetapi, Pablo enggan menerima dirinya ikut dipenjara lantaran ia tak muncul dalam vlog "Mulut Sampah" untuk menjelek-jelekkan Fairuz. Pablo pun berencana untuk melaporkan Fairuz dan sang kuasa hukum, Hotman Paris Hutapea, dengan tudingan fitnah.

Kali ini, Hotman mengunggah sebuah video yang seolah menjawab ancaman Pablo melalui video yang diunggah di Instagram pada Senin (15/7). Dalam video tersebut, Hotman sedang berada di dalam mobil yang menuju sebuah pondok pesantren di Kediri, Jawa Timur. Selain itu, Hotman juga menanggapi santai laporan Pablo.


"Mengenai video-video viral bahwa saya tersangka, lihat jas gue kan keren. Tenang aja, saya enggak pernah tersangka di manapun sampai detik ini," ujar Hotman. "Kalau orang barat bilang, 'It's okay', tenang aja, karena saya selalu pakai otak."

Lebih lanjut, Hotman juga enggan ambil pusing dan menganggap laporan Pablo tentangnya sebagai angin lalu. Bahkan pengacara berdarah Batak ini menyebutkan tentang kesuksesannya dalam membela klien.

"Don't care lah. Anggap aja semuanya angin lalu. Aman-aman aja kok, semua fans gue tenanglah," sambung Hotman. "Bagaimana aku bisa lindungi klien kalau aku tidak bisa lindungi diriku? Use this brain."

Para netter pun memberikan dukungan sekaligus pujian untuk Hotman yang telah membantu Fairuz menerima keadilan. Mereka juga banyak yang menganggap laporan Pablo hanyalah upaya untuk lepas tangan dari kasus hukumnya.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru