'It Chapter Two' Masih Betah Kuasai Box Office Meski Dipepet 'Hustlers'
New Line Cinema
Film

Di pekan kedua pemutarannya, 'It Chapter Two' sudah meraih USD 323 juta secara global. Dengan hasil ini, tampaknya sekuel tersebut benar-benar bersiap mengulang kesuksesan 'It' di tahun 2017 lalu.

WowKeren - "It Chapter Two" rupanya benar-benar menunjukkan dominasinya di box office. Memasuki pekan kedua penayangannya, film arahan sutradara Andy Muschietti ini masih berada di posisi puncak dengan raihan USD 40,7 juta dari 4570 lokasi pemutaran.

Raihan ini menjadikan sekuel "It" tersebut mengumpulkan hingga USD 323 juta di seluruh dunia hingga pekan kedua pemutarannya. Hasil ini diraih dari total USD 153 juta dari penayangan domestik serta USD 169,5 juta di pemuataran internasional. Dengan hasil ini, tampaknya "It Chapter Two" benar-benar bersiap mengulang kesuksesan "It" di tahun 2017 lalu.

Sementara itu, film terbaru "Hustlers" menempati posisi dua di pekan perdana penayangannya. Film yang dibintangi oleh Jennifer Lopez hingga Cardi B ini meraih USD 33,2 juta dari pemutaran domestik di 3250 lokasi. Hasil ini cukup membanggakan, menilik bahwa "Hustlers" digarap dengan modal pas-pasan sebesar USD 20 juta.

Sementara itu, film terbaru Lionsgate, "Angel Has Fallen", rupanya harus rela turun satu peringkat dari posisinya pekan lalu. Di minggu keempat pemutarannya, film yang dibintangi oleh Gerard Butler ini mendapatkan penghasilan USD 4,4 juta di bioskop domestik, dengan total akumulasi USD 60,3 juta.


"Angel Has Fallen" sendiri memang menjadi sajian yang amat dinantikan, mengingat kesuksesan dua pendahulunya, yakni "Olympus Has Fallen" serta "London Has Fallen" yang masing-masing dirilis pada 2013 dan 2016. Kedua film tersebut mendulang sukses besar di box office, sehingga tak heran jika Lionsgate tergiur untuk membuat sekuelnya. "Angel Has Fallen" sendiri tercatat berhasil mengungguli dua seri sebelumnya di pekan debutnya.

Sedangkan "Good Boys" juga turut turun peringkat ke posisi empat. Di minggu keempat penayangannya, film komedi besutan Universal Pictures ini hanya mengumpulkan USD 4,2 juta.

Sementara peringkat kelima rupanya dihuni oleh "The Lion King" yang pekan lalu menduduki posisi empat. Film yang disuarakan oleh Donald Glover serta Beyonce Knowles tersebut meraih USD 3,5 juta di pekan ketujuhnya, sekaligus menambah total pendapatan sebesar USD 1,6 miliar secara global.

Di box office domestik sendiri, sejumlah film unggulan lainnya juga berhasil masuk dalam peringkat 10 besar. Sebut saja "Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw", "Overcomer", "The Goldfinch", serta "The Peanut Butter Falcon", serta "Dora and the Lost City of Gold".

Nah, berikut adalah peringkat 10 besar box office pekan ini:

  1. "It Chapter Two" - USD 40,7 juta (sekitar Rp 585 miliar)
  2. "Hustlers" - USD 33,2 juta (sekitar Rp 477 miliar)
  3. "Angel has Fallen" - USD 4,4 juta (sekitar Rp 63,3 miliar)
  4. "Good Boys" - USD 4,2 juta (sekitar Rp 60,4 miliar)
  5. "The Lion King" - USD 3,5 juta (sekitar Rp 50,3 miliar)
  6. "Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw" - USD 2,77 juta (sekitar Rp 39,8 miliar)
  7. "Overcomer" - USD 2,73 juta (sekitar Rp 39,2 miliar)
  8. "The Goldfinch" - USD 2,64 juta (sekitar Rp 37,9 miliar)
  9. "The Peanut Butter Falcon" - USD 1,92 juta (sekitar Rp 27,6 miliar)
  10. "Dora and the Lost City of Gold" - USD 1,85 juta (sekitar Rp 26,6 miliar)
(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru