8 Kesalahan Sepele yang Harus Dihindari Agar Awet Muda, Jangan Malas Pakai Pelembap!
Unsplash/x )
Lifestyle

Meski sepele, namun kebiasaan sehari-hari yang kita lakukan bisa memberikan dampak yang besar pada diri kita. Gaya hidup yang sehat akan mengurangi risiko kesehatan dan sebaliknya.

WowKeren - Kebiasaan yang kita lakukan sehari-hari bisa memberikan dampak yang mungkin tidak kita sadari. Apalagi jika dilakukan secara terus-menerus, kebiasaan yang baik akan mendatangkan manfaat. Sebaliknya, kebiasaan atau gaya hidup yang salah bisa mendatangkan banyak risiko, termasuk risiko kesehatan.

Memang usia seseorang tidak ada yang tahu, namun manusia wajib berusaha untuk mendapatkan yang terbaik. Termasuk menghargai kehidupan dengan cara melakukan hal-hal yang mendatangkan manfaat.

Namun terkadang tanpa sadar kita melakukan kesalahan kecil yang bisa memberikan dampak dalam jangka panjang. Berikut beberapa kesalahan sepele yang perlu dihindari agar awet muda, baik dari sisi kesehatan secara fisik maupun emosional.

(wk/zodi)

1. Sering Berada di Bawah Sinar Matahari


Sering Berada di Bawah Sinar Matahari
Pixabay

Sinar matahari pagi memang bagus untuk tubuhmu, tetapi bukan berarti kamu bisa berlama-lama berada di bawahnya. Terlalu banyak menyerap sinar UV bisa merusak jaringan kolagen di kulit, yang mana kondisi ini akan membuatmu kehilangan banyak protein yang disebut elastin sehingga kulit tidak akan lagi kenyal.

Terlalu sering berpanas-panasan bisa membuat kulit kasar, kering, dan pecah-pecah. Jika memang kamu harus berada di bawah terik matahari, gunakan topi, lengan panjang, dan kacamata hitam. Pakai tabir surya secara merata, baik untuk wajah maupun kaki dan tangan.

2. Malas Memakai Pelembap


Malas Memakai Pelembap
Pixabay

Pelembap akan mencegah kulitmu kering. Jika kulit mengering, itu bisa memberimu tampilan kasar dan bersisik. Oleh sebab itu, pastikan kamu memakai pelembap sehabis mandi, terutama jika berada di bawah sinar matahari. Pilihlah pelembap yang mengandung SPF sebagai perlindungan ganda.

Untuk rekomendasinya, kamu bisa menyimak artikel ini, ya. Begitu juga saat memilih produk skincare, pilih yang bisa menghaluskan kulit. Hindari bahan scrub keras yang dapat mengiritasi atau pembersih beralkohol yang bisa mengikis kelembapan alami kulitmu.

3. Tidak Istirahat dengan Cukup


Tidak Istirahat dengan Cukup
Pixabay

Tidur mendatangkan banyak sekali manfaat untuk tubuh, terutama untuk kesehatan kulit. Tidak mendapatkan tidur yang cukup bisa membuat kulitmu mulai mengerut dan kering. Hal ini disebabkan karena tubuh melepaskan lebih banyak kortisol atau "hormon stres" yang menghancurkan kolagen.

Kolagen diperlukan kulit untuk membuatnya tetap kenyal. Jangan sampai kesibukan sehari-hari menghalangi waktumu untuk tidur, ya. Hindari juga kafein, alkohol, dan benda elektronik untuk tidur yang lebih nyenyak. Simak juga alasan pentingnya kamu harus mendapatkan tidur yang berkualitas di artikel ini, ya.

4. Kurang Memperhatikan Pola Makan


Kurang Memperhatikan Pola Makan
Pxhere

Ini berkaitan dengan gaya hidup. Jika kamu memperhatikan pola makan dengan baik hal ini akan berdampak pada kesehatanmu. Makanan yang tepat membantumu mencegah penyakit jantung, diabetes, dan penyakit lainnya yang bisa membuatmu kehilangan kesenangan di masa muda.

Pemenuhan nutrisi tubuh memang harus dilakukan secara seimbang. Penuhi asupan lemak tubuh dari sumber yang sehat seperti ikan, kacang, alpukat, biji-bijian, buah dan sayuran. Jika memang ingin mengonsumsi daging, kurangi daging merah berlemak.

5. Punya Kebiasaan Merokok


Punya Kebiasaan Merokok
Pixabay

Sudah menjadi rahasia umum jika kebiasaan yang satu ini mendatangkan banyak dampak negatif ke seluruh tubuh. Selain meningkatkan potensi kanker, rokok juga bisa membuat kulit kering dan keriput bahkan di usia yang lebih muda.

Bukan tanpa alasan, merokok tak hanya akan mengurangi aliran darah yang membawa nutrisi penting seperti oksigen ke permukaan kulit tetapi juga dapat memperlambat produksi kolagen tubuh. Meninggalkan kebiasaan merokok memang sangat sulit dan membutuhkan proses, tetapi bukan tidak mungkin untuk dilakukan.

6. Sering Memicingkan Mata


Sering Memicingkan Mata
evansandpiggotteyecare.com

Biasanya tanpa sadar saat berada di bawah terik matahari yang silau, kamu akan memicingkan mata untuk melindunginya. Padahal ketika kamu memicingkan mata, kulit di sekitar wajah menjadi berkerut. Semakin sering kamu melakukannya maka akan semakin besar risiko terbentuk garis-garis halus, terutama di sekitar sudut mata.

Oleh sebab itu, untuk menghindari hal ini pakailah kacamata hitam ketika berada di bawah sinar matahari. Misalnya ketika kamu berlibur ke pantai. Jangan lupa juga untuk memakai topi guna melindungi mata dan pandanganmu.

7. Jarang Bersosialisasi


Jarang Bersosialisasi
medium.com

Memiliki teman yang baik serta keluarga yang selalu siap membantu di kala susah bisa membuatmu merasa tenang sehingga hal ini akan membantu meningkatkan kesehatan emosional dan juga fisik. Dengan tetap tenang dan santai menghadapi sesuatu, kamu akan jauh dari rasa cemas, depresi, bahkan demensia yang berkaitan dengan faktor usia.

Oleh sebab itu, pastikan dirimu selalu bersosialisasi dengan orang lain. Ketika kamu ingin mencari komunitas atau teman baru, bukan jumlahnya yang harus ditekankan. Sebisa mungkin carilah teman yang bisa membuatmu menjadi pribadi yang lebih baik.

8. Lupa Membantu Sesama


Lupa Membantu Sesama
pixy.org

Mungkin terdengar sepele, tapi percayalah bahwa aktivitas mulia membantu sesama bisa membuatmu tetap muda. Ketika membantu orang lain dengan ikhlas, kamu akan merasa bahagia, baik tanpa kamu sadari maupun tidak. Di saat seperti ini tubuh akan mengeluarkan lebih banyak hormon endorfin sehingga bisa membuatmu lebih tenang dan jauh dari stres.

Selain itu, kondisi ini juga dapat mempengaruhi kesehatan jantung dan sistem kekebalan tubuh. Bantuan yang kamu berikan tak harus berupa uang. Semakin banyak kamu menolong orang lain maka akan semakin banyak kenaikan yang kamu sebar, baik untuk diri sendiri maupun orang lain.

Meski sepele, namun kebiasaan sehari-hari yang kita lakukan bisa memberikan dampak yang besar pada diri kita. Gaya hidup yang sehat akan mengurangi risiko kesehatan dan sebaliknya, gaya hidup yang tidak terarah bisa berdampak pada fisik maupun emosional.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait