Cuplikan Trailer Film Marvel 'Eternals' Rilis, Gaya Baru Rambut Blonde Angelina Jolie Buat Takjub
YouTube/MarvelEntertainment
Film

Marvel Studios beri bocoran trailer film 'Eternals' pada Senin (3/5) melalui channel YouTube resmi mereka. Sosok Angelina Jolie yang memerankan karakter Thena berhasil mencuri perhatian publik.

WowKeren - Marvel Entertainment baru saja merilis sebuah video yang berisi sejumlah cuplikan trailer film yang akan datang. Video epik tersebut dirilis melalui channel YouTube milik Marvel Entertainment pada Senin (3/5). Video tersebut diberi judul "Marvels Studios Celebrates The Movies".

Dalam video tersebut cuplikan film Marvel berjudul "Eternals" berhasil mencuri perhatian publik. Potret selebriti cantik Angelina Jolie sebagai karakter Thena dalam film "Eternals" menjadi perbincangan hangat banyak penggemar.

Bagaimana tidak, untuk pertama kalinya Jolie terlihat memerankan karakter Thena dengan rambut blonde yang panjang. Cuplikan Jolie yang tengah memegang pedang itu bisa ditemukan di detik 2:20 dalam video tersebut.

Dalam cuplikan tersebut, Jolie terdengar mengatakan sebuah kalimat sembari berdiri dengan pemain superhero yang lain. "Saat Anda menyukai sesuatu, Anda memperjuangkannya," ujar Jolie dalam perannya sebagai Thena.


Dalam cuplikan trailer film "Eternals", Jolie terlihat berdiri bersama lawan main filmnya yang lain seperti Richard Madden yang berperan sebagai Ikaris. Kumail Nanjiani yang memerankan tokoh Kingo serta Sersi yang dimainkan Gemma Chan juga terlihat berdiri bersama Jolie. Sementara itu, Don Lee sebagai Gilgamesh dan Lia McHugh yang memerankan karakter Sprite juga berada dalam cuplikan trailer tersebut bersama Jolie.

Sebelumnya, penggemar telah menantikan trailer pertama "Eternals" dirilis sejak para pemainnya melakukan debut mereka di San Diego Comic-Con pada 2019 lalu. Sehingga kemunculan sedikit cuplikan trailer "Eternals" membuat banyak penggemar Marvel merasa senang.

Kabarnya film ini akan menjadi sejarah yang besar bagi Marvel. Pasalnya, "Eternals" akan menampilkan pasangan gay pertama dari Marvel Cinematic Universe (MCU). Karakter Phastos yang diperankan Brian Tyree Henry diceritakan akan menikah dengan tokoh yang dimainkan Haaz Sleiman.

Lauren Ridloff juga akan berperan sebagai Makkari yakni pahlawan super pertama Marvel yang tuli. Syuting film "Eternals" telah berlangsung di London dan Kepulauan Canary sejak Juli 2019 hingga Februari 2020 lalu. Film superhero yang disutradarai pemenang Oscar, Chloe Zhao itu harusnya dirilis pada 6 November 2020. Namun akibat pandemi Covid-19, film "Eternals" dijadwalkan akan perdana tayang pada 5 November 2021 mendatang.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait