Bunga Zainal Curhat Susahnya Cari Dokter Anak Saat Pandemi, Ditolak Meski Negatif Covid
Instagram/bungazainal05
Selebriti

Bunga Zainal kembali membagikan curahan hatinya melalui media sosial. Kali ini Bunga menceritakan kondisi anaknya yang batuk parah, tetapi ditolak saat berobat ke rumah sakit.

WowKeren - Bunga Zainal kini lebih sibuk menjadi ibu rumah tangga dibanding tampil di layar kaca. Dari pernikahannya dengan Sukhdev Singh pada 2014, Bunga dianugerahi dua putra yang diberi nama Karan Pradhi Singh dan Harrneel Pradhi Singh.

Di tengah situasi pandemi Covid-19, Bunga Zainal mengeluhkan susahnya mencari dokter untuk sang anak yang sedang batuk. Setiap pergi ke rumah sakit, Bunga diminta untuk menghubungi dokter via pelayanan medis jarak jauh.

"Hari ini berasa banget cari dokter anak susah banget padahal gejala anak nya cuma batuk aja (gak ada demam, gak ada pilek)," tulis Bunga Zainal melalui InstaStory pada Kamis (22/7). "Tapi hampir rs mengarahkan ke telemedicine dan gak mau contact fisik/tatap muka."

Konsultasi melalui telemedicine sebenarnya telah dilakukan Bunga. Namun anak Bunga tidak kunjung sembuh dengan berbagai macam obat yang disarankan. Anak Bunga juga telah melakukan tes swab dan hasilnya negatif.

"Udah 2x konsultasi telemedicine tapi gak ada perubahan, obat obat udh di ganti semua tetep batuk nya gak sembuh," lanjutnya. "Udah pcr juga negative tapi rs tetep susah terima dengan gejala batuk."


Bunga Zainal Curhat Susahnya Cari Dokter Anak Saat Pandemi

Instagram

"Ini pikir allergy tp udh semua di bersihin, makanan dijaga tetep juga batuk malahan udh 2 hari batuk si anak makin jadi," sambung Bunga. "Mau foto paru anak tapi rs susah bangetttt ya, ngerti siy gejalanya batuk salah satu covid tapi kan ini anak udh pcr juga hasilnya negative, mau di cek ulang lgi dengan prosedur RS juga gpp deh.."

Melihat situasi tersebut, Bunga Zainal mengaku kesal. Ia juga memikirkan nasib orang lain yang mendapat penanganan serupa ketika menderita sakit selain Covid-19.

"Alhasil sempet kesel jug bilang ke rs bukan cobid aja dibuat susah buat konsultasi apalagi yg covid!!!!!" beber Bunga. "Coba konsultasi ke dokter on call yg kenal tapi emg krn batuk sudah terlalu lama disuruh foto, tapi boro boro mau foto paru lah diterima aja susah."

"Hari gini rs jadi facilitas langkah ya bund. Kasihan anak anak aja trs ksian juga sm yg pasien bukan covid mau berobat aja luar biasa susah!" tandasnya. "Sekian & terimakasih curhatan ibu. Stay safe & healthy."

Sebelumnya Bunga Zainal juga sempat mengeluhkan mahalnya tes PCR. Wanita berusia 34 tahun ini memikirkan nasib rakyat kecil dengan biaya yang juga dianggapnya mahal.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait