Olimpiade Tokyo 2020 Akan Ditayangkan Secara Langsung Melalui Beberapa Channel Ini
Dunia
Olimpiade Tokyo

Upacara Pembukaan perhelatan ajang olahraga bergengsi Olimpiade Tokyo 2020 akan dilaksanakan pada Jumat (23/7) besok. Olimpiade tersebut rencananya akan berlangung hingga 8 Agustus 2021.

WowKeren - Upacara Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 akan diselenggarakan pada Jumat (23/7) besok. Seperti yang diketahui, perhelatan ajang olahraga ini sempat tertunda akibat pandemi COVID-19. Meski demikian, saat ini pun Olimpiade tersebut digelar di tengah pandemi.

Sementara itu, bagi para penggemar olahraga yang ingin menonton Olimpiade Tokyo 2020, NBC berencana akan menyediakan konten di berbagai jaringan TV, layanan streaming, aplikasi dan lainnya untuk menayangkannya. Kompetisi Olimpiade itu telah dimulai pada Rabu (22/7) hari ini, diawali dengan sepak bola dan softball.

Akan tetapi, Upacara Pembukaan masih dilakukan pada Jumat (23/7) besok, dan dianggap sebagai awal peresmian dari permainan tersebut. Upacara Pembukaan ini akan disiarkan secara langsung dari Stadion Nasional Tokyo pada pukul 7 pagi waktu setempat (18.00 WIB), di jaringan afiliasi NBC.


Sementara untuk acara Olimpiade Tokyo 2020 juga akan ditayangkan secara langsung melalui channel AS, CNBC, NBCSN, Olympic Channel, Golf Channel, Peacock, NBCOlympics.com, dan aplikasi NBC Sports hingga 8 Agustus mendatang. Sementara untuk waktu Tokyo 13 jam lebih cepat dari waktu musim panas timur.

Mengingat pelaksanaan Olimpiade Tokyo 2020 masih dalam suasana pandemi COVID-19, Upacara Pembukaan yang biasanya digelar megah dan meriah disertai kembang api, tarian, dan nyanyian, kemungkinan besar ditiadakan. Meski demikian, pihak penyelenggara masih merahasiakan hal tersebut. Pastinya dalam upacara pembukaan nantinya akan ada parade dari para atlet.

Adapun atlet yang akan membawa bendera untuk delegasi Amerika Serikat (AS) pada saat Upacara Pembukaan adalah Bird, selaku peraih medali emas selama empat kali. Kemudian ada juga infielder bisbol Eddy Alvares. Diketahui akan ada sekitar 11 ribu atlet dari 205 negara yang akan bertanding di 33 cabang olahraga Olimpiade Tokyo Jepang 2020.

Seperti yang diketahui, dalam Olimpiade Tokyo 2020, akan menghadirkan cabang olahraga baru seperti bola basket tiga lawan tiga pria dan wanita, serta gaya bebas BMX. Di sisi lain, tidak akan ada perlombaan di waktu Upacara Pembukaan dilaksanakan.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait