Dinilai Imut, Shotaro NCT Ingin Dipandang Fans seperti Ini
Selebriti

Shotaro NCT mengungkapkan mengenai perasaannya karena kini telah berstatus sebagai idol dan mengungkapkan harapannya mengenai pandangan penggemar terhadapnya.

WowKeren - Baru-baru ini, Shotaro NCT sukses mengejutkan lantaran melakukan pemotretan solo perdananya setelah debut. Shotaro diketahui dikenalkan pada 1 September 2020 sebagai anggota baru NCT bersama dengan Sungchan.

Shotaro berhasil membuat para penggemar kagum dengan kemampuan dance dan kepercayaan dirinya di atas panggung. Visual imut Shotaro pun juga sukses membuat para penggemar gemas.

Shotaro membeberkan bahwa ia berharap bisa dikenal sebagai idol yang bertalenta dan akan bekerja keras untuk hal tersebut. Ia juga ingin membuat banyak orang bahagia dengan penampilannya di atas panggung serta memberikan pengaruh positif.

"Seseorang dengan potensi. Saya belum menunjukkan diri saya sebanyak itu. Saya perlu berusaha agar mereka mengawasi saya," ungkap Shotaro.


"Seorang penyanyi adalah pekerjaan yang membuat orang bahagia. Ada banyak orang yang terpengaruh secara positif dengan mendengarkan musik kami dan menonton penampilan kami. Saya senang bahwa saya dapat mendukung mereka bahkan sedikit seperti itu, dan saya akan terus menjadi orang seperti itu di masa depan," jelas idol asal Jepang tersebut.

Anggota NCT kedua yang berasal dari Jepang setelah Yuta itu juga menyebutkan ingin menjadi seorang penyanyi yang bisa menyentuh hati pendengarnya. Shotaro berharap menjadi idol yang tidak terlupakan.

"Saya ingin menjadi seseorang yang membuat orang bermimpi dan menyentuh hati mereka. Saya ingin menjadi seseorang yang tidak bisa dilupakan meski waktu terus berjalan. Misalnya, saya ingin menjadi seperti Michael Jackson," ucap Shotaro.

Sementara itu, Shotaro dan Sungchan sendiri hingga saat ini masih belum memasuki sub unit NCT mana pun berbeda dari 21 anggota lainnya. Hingga saat ini, NCT mempunyai 3 sub unit yakni NCT 127, NCT Dream, dan WayV. Selain itu juga mempunyai sub unit berdasarkan lagu dengan nama NCT U.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait