Tantri Kotak Ungkap 'Drama' COVID-19 Belum Selesai, Kini Giliran Sang Suami Dinyatakan Positif
Instagram/ardanaff
Selebriti

Bukan cuma kedua orangtua dirawat di ICU, suami Tantri Kotak juga mengabarkan bahwa sang suami dinyatakan positif. Sambil mengabarkan situasi isoman Arda Naff, Tantri membeberkan peraturan yang berlaku di rumahnya.

WowKeren - Tantri Kotak rupanya masih belum bisa bernapas lega. Setelah kedua orangtuanya dirawat akibat terpapar COVID-19, kini giliran sang suami Arda Naff yang dinyatakan positif.

Melalui akun Instagram pribadinya, Tantri mengabarkan bahwa suaminya sudah empat hari melakukan isolasi mandiri karena COVID-19. Sebagai pemanis, ia mengunggah foto berduanya dengan sang suami.

Bersamaan dengan unggahan tersebut, Tantri bercerita tentang bagaimana keluarganya harus melewati hari-hari selama Arda positif dan harus melakukan isolasi mandiri. Tak hilang akal, penyanyi cantik itu membeberkan pengaturan yang keluarganya terapkan.

"Kirain udah selesai drama covidnya, ternyata giliran Panda yang kena. Udah hari ke4. Alhamdulillah hanya gejala ringan jadi Panda di isolasi mandiri di lantai atas rumah, kita semua ngungsi di kamar bawah," tulis Tantri pada postingan Kamis (5/8).


Dengan tinggal di lantai yang terpisah, Tantri berharap agar keluarganya akan baik-baik saja kendati sang suami dinyatakan positif. Namun ada hal yang membuatnya cukup sedih. Yaitu karena harus berjauhan di saat sang suami membutuhkan dukungan emosional.

Tak hanya itu, Tantri juga berharap agar sang suami segera sehat dan bisa berkumpul dengan keluarga lagi. "Sedih rasanya, gabisa kasih pelukan saat dia butuh penyemangat, lekas sehat Panda nanti kumpul sama aku dan anak2 lagi. 🤗🤗🤗," tutup Tantri.

Postingan Tantri mendapatkan reaksi positif dari warganet. Banyak yang mengirimkan doa agar Tantri beserta segenap keluarganya agar selalu sehat. Ada pula yang memberikan komentar sebagai bentuk dukungan dengan menyemangatinya dan keluarga.

"Lekas sehat dan pasti bisa! Kami sekeluarga bisa melaluinya 1 minggu yang lalu sudah dinyatakan negatif. Jadi, jangan patah semangat... karena pasti bisa dilalui...❤️❤️❤️," komentar @lena****jdhcn. ". "Lekas pulih ka..in shaa Allah sllu dlm lindungan Allah swt😇," kata akun @sabr*****jfnhvj.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait