aespa Ungguli IU Jadi Selebriti Paling Diinginkan Para Tentara Selama Musim Dingin
Twitter/aespa_official
Selebriti

Tentara Korea memilih selebriti yang mereka inginkan selama 'Misi Musim Dingin' dan hasil poling menunjukkan bahwa aespa mengalahkan IU dan pesepakbola Son Heung-min.

WowKeren - Harian Pertahanan Korea merilis "November Military Chart" pada Rabu (24/11). Survei dilakukan dari tanggal 27 Oktober hingga tanggal 14 November melalui "THE CAMP", layanan komunikasi untuk Angkatan Bersenjata Korea. Survei ini menarik partisipasi 718 tentara.

Hasilnya, tentara militer menyebut girl grup aespa sebagai bintang No.1 yang mereka inginkan. Pada bulan November, aespa dipilih oleh 102 tentara (14,2%) untuk menjadi bintang No.1 di Bagan Militer "bintang yang Anda ingin ditemani olehnya selama misi musim dingin".

aespa menerima suara terbanyak dari tentara karena berbagai alasan, seperti "Favoritku", "Mereka sangat cantik", atau "Motivasiku untuk kehidupan militer". Di antara member aespa, banyak tentara menyebut Winter dan mengatakan namanya akan cocok dengan misi selama musim dingin.


aespa Ungguli IU, Jadi Selebriti Paling Diinginkan Para Tentara Selama Musim Dingin

Source: Kbizoom

Private Park dari Unit Brigade Lapis Baja No.5 berkata kepada Defense Daily, "Jika aku bisa melihat aespa Winter di sampingku sambil berjaga-jaga, dinginnya minus 20 derajat bisa terasa seperti suhu hangat."

IU berada di peringkat ke-2 dengan 99 suara (13,8%). Sementara itu, No.3 adalah fromis_9 (72 suara, 10%), No.4 Son Heung-min (45 suara, 6,2%), dan No.5 BLACKPINK (Black Pink) (36 suara, 5%). Peringkat 6 hingga 10 adalah IZ*ONE (25 suara, 3,4%), Yoo Jae Seok (21 suara, 2,9%), Park Hyo Shin (18 suara, 2,5%), ITZY (13 suara, 1,8%), dan Lee Seung Gi (12 suara, 1,6%).

Ketika ditanya tentang sesi pelatihan yang ingin dialami tentara bersama bintang favorit mereka, sebagian besar jawaban menyatakan pelatihan musim dingin (112 suara, 15,5%). Sementara itu, "Bagan Militer" Defense Daily sendiri adalah konten yang memilih topik menarik di antara berbagai kepentingan prajurit militer dan memberikan peringkat berdasarkan pendapat para prajurit.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait