Karakternya Bikin Emosi, Kim Joo Hun Buat Permintaan Tak Terduga pada Pemirsa 'Big Mouth'
MBC
TV

Kim Joo Hun pemeran Choi Do Ha di 'Big Mouth' membuat permintaan yang cukup kocak usai drama tersebut menayangkan episode 14. Seperti apa? Simak dalam berita di bawah ini.

WowKeren - Kim Joo Hun membuat permintaan yang cukup tak terduga usai "Big Mouth" menayangkan episode barunya pada Sabtu (10/9) lalu. Sebab dia tiba-tiba meminta pemirsa untuk menghujatnya.

Dalam drama ini, Kim Joo Hun berperan sebagai Walikota Gucheon yang bernama Choi Do Ha. Dia adalah penjahat kelas atas yang bersembunyi di balik megahnya seragam pejabat publik.

Di episode 14 "Big Mouth", Choi Do Ha membuat pemirsa murka karena aksinya yang semakin kejam. Dia memerintahkan Park Yoon Gab (Jung Jae Sung) membunuh Park Chang Ho (Lee Jong Suk) dan menikmati momen itu seolah sedang menonton film.

Choi Do Ha juga membunuh Ketua Kang (Jeon Kuk Hwan) dan memanipulasi surat wasiatnya. Namun alih-alih merasa bersalah, dia justru berpura-pura sedih di pemakaman Ketua Kang.

Setelah aktingnya membuat pemirsa "darah tinggi", Kim Joo Hun membuat sebuah postingan yang cukup kocak di akun Instagram pribadinya. Dia membagikan fotonya saat tersenyum menggemaskan dan menulis caption yang berbunyi, "Kutuklah aku semaumu. Aku baik-baik saja."


Karakternya Bikin Emosi, Kim Joo Hun Buat Permintaan Tak Terduga pada Pemirsa \'Big Mouth\'

Source: Instagram

Alih-alih membuat netizen marah, postingan Kim Joo Hun ini justru membuat mereka tertawa terbahak-bahak. Simak beberapa tanggapan netizen berikut ini:

"Dia mempostingnya segera setelah episode itu berakhir, sepertinya dia sedang menunggu haha," ujar seorang netizen. "Aku benar-benar marah pada awalnya, tapi berhenti setelah melihatnya memposting ini haha," imbuh netizen yang lain. "Kenapa dia terlihat sangat menggemaskan," timpal yang lain.

"Keterampilan aktingnya sangat bagus, itu membuatku kesal. Pokoknya dia benar-benar seksi," kata netizen yang lain. "Aku akan memaafkanmu karena kamu tampan," imbuh yang lain. "Kamu terlalu seksi, bagaimana aku bisa mengutukmu? Haha," ujar yang lain.

"Hahaha kamu sangat lucu, tapi aku membenci Choi Do Ha," sahut netizen yang lain. "Komentar kebencian itu seperti pujian untuk karakter antagonis hahaha," pungkas netizen lainnya.

Sementara itu, aktor dan aktris Korea Selatan yang memainkan karakter antagonis kerap menuai hujatan dari pemirsa yang baper terhadap alur drama. Meski menyakitkan, sejumlah aktor menganggapnya sebagai pujian untuk akting mereka yang terlihat alami.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait