Penonton Tiongkok Ancam Bakar Gedung MBC Gara-Gara Ending 'Big Mouth'
MBC
TV

Media Korea Insight baru-baru ini melaporkan bahwa penonton Tiongkok menyaksikan drama MBC yang juga dibintangi Lee Jong Suk itu secara ilegal. Mereka marah karena ending drama tersebut.

WowKeren - Akhir drama "Big Mouth" memang menuai kemarahan dari para penonton. Alasan utama penonton kecewa adalah karena karakter Go Mi Ho (Yoona SNSD) diisyaratkan meninggal usai terkena limfoma akut stadium akhir.

Penonton yang paling kecewa karena kematian Go Mi Ho berasal dari Tiongkok. Media Korea Insight baru-baru ini melaporkan bahwa penonton Tiongkok menyaksikan drama MBC yang juga dibintangi Lee Jong Suk itu secara ilegal.

Namun meski menontonnya secara ilegal, penonton Tiongkok sampai mengancam bakal membakar gedung MBC karena tidak menyukai akhir "Big Mouth". Membaca hal ini, netizen Korea Selatan pun tidak terima dengan ancaman penonton Tiongkok.

"Jika mereka tidak menyukainya, jangan menonton mengapa mengancam kita seperti ini? Mereka lucu," tulis seorang netizen. "Jika tidak menyukainya, mereka tidak perlu menontonnya. Mengapa mereka membuat keributan pada kita? Lucu," imbuh lainnya.


Penonton Tiongkok Ancam Bakar Gedung MBC Gara-Gara Ending \'Big Mouth\'

Source: Instagram

"Ini seperti anak yang mencuri makanan ringan dari toko serba ada dan kemudian mengancam akan membakar toko karena makanan itu tidak enak untuk mereka," sahut netizen lain. "Jangan nonton, kalau begitu," tambah yang lain.

Di sisi lain, ending "Big Mouth" dikatakan memiliki banyak lubang plot mulai dari penyakit Go Mi Ho yang mendadak sudah stadium akhir tanpa ada tanda-tanda sebelumnya hingga Choi Do Ha (Kim Joo Hun) yang meninggal tanpa menerima hukuman atas kejahatannya.

Sosok psikopat sesungguhnya putra ketua NR Forum juga tidak diperlihatkan hingga akhir. Ditambah lagi, karakter Gong Ji Hoon (Yang Kyung Won) malah mendapatkan akhir bahagia padahal dirinya adalah salah satu karakter jahat.

Meski endingnya menuai kekecewaan, "Big Mouth" mengakhiri penayangan dengan rating tertinggi sepanjang penayangan yakni 13,7 persen. Drama ini nantinya digantikan oleh "Golden Spoon" mulai 23 September mendatang. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru