'Boys Planet' Umumkan Nama Boy Grup Baru yang Akan Debut, Tuai Komentar Nyinyir
Official Mnet
Selebriti

Kini, nama boy grup baru jebolan 'Boys Planet' telah diumumkan seiring dengan penayangan episode terakhir. Nama ini rupanya tak terlalu ditanggapi hangat oleh penikmat K-pop di Twitter.

WowKeren - Akhir-akhir ini, perhatian pecinta acara survival terarah pada "Boys Planet" yang ditayangkan Mnet, termasuk siapa saja peserta yang akan debut. Final "Boys Planet" yang telah lama ditunggu-tunggu akhirnya tiba!

"Boys Planet" dimulai dengan 98 trainee dan sekarang turun menjadi 18 trainee yang bersaing untuk sembilan tempat teratas untuk debut sebagai member boy grup global. Ini merupakan versi cowok dari acara survival tahun 2021, "Girls Planet 999" yang melahirkan girl grup Kep1er.

Sembilan member terakhir dipilih melalui kombinasi suara penggemar dari minggu lalu dan selama pertunjukan langsung. Suara dari pertunjukan langsung bernilai dua kali lipat untuk skor akhir.

Kini, nama boy grup baru jebolan "Boys Planet" telah diumumkan! Grup tersebut akan dinamai ZEROBASEONE, juga disingkat menjadi ZB1. Nantinya, ZEROBASEONE akan berpromosi bersama sebagai grup selama dua tahun enam bulan.


Nama ini rupanya tak terlalu ditanggapi hangat oleh penikmat K-pop di Twitter. Mereka berkomentar, "Kalau begitu nama fandomnya apa? Basement?", "Nama-nama grup baru makin jelek aja", "Aku benci nama ini", "Seenggaknya Kep1er masuk akan karena mereka dinamai pakai nama planet. Tapi ini..."

Dalam berita lainnya, netizen melalui komunitas online kembali menunjukkan bahwa tim "Boys Planet" bersikap tidak adil. Acara ini disebut-sebut terlalu kentara memperlihatkan sangat menganakemaskan Seok Matthew.

Pada episode terbaru yang ditayangkan pada 13 April, netizen mengklaim telah mendapatkan bukti baru. Ia mengunggah postingan di Pann Nate dengan judul "Boys Planet mengubah peraturan tanpa ada penjelasan apa pun" pada 14 April dan langsung viral.

Netizen itu menyoroti perubahan posisi tempat duduk OT9 di pengumuman eliminasi ke-3 yang jauh berbeda. Selain itu, ia juga membahas Matthew yang duduk di depan kala para peserta menonton episode pertama "Boys Planet" bersama dengan Sunmi.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait