JooE Sampaikan Maaf Terkait Pembubaran Momoland yang Mendadak
Instagram/j_oo.e_0en
Musik

JooE merasa perlu meminta maaf kepada para penggemar secara pribadi terkait masalah Momoland yang bubar secara mendadak. Hal ini disampaikan oleh JooE dalam sebuah wawancara baru.

WowKeren - JooE menyampaikan permohonan maaf yang tulus kepada fans atas pembubaran Momoland yang tiba-tiba. Hal ini disampaikan oleh JooE dalam sebuah wawancara untuk pemotretan majalah yang baru dirilis hari ini, Selasa (23/1).

Dalam pernyataannya, JooE mengaku bahwa ia sering memikirkan masa-masa saat Momoland belum bubar. Tak dipungkiri idol 24 tahun tersebut bahwa ia merasa hampa sejak Momoland bubar.

"Aku banyak memikirkan tentang waktuku sebagai anggota grup. Rasanya seperti berakhir tiba-tiba, jadi sayang sekali. Aku sering berhubungan dengan para anggota dan mengenal mereka dengan baik. Aku merasa hampa karena aku tidak merasa seperti aku," ungkap JooE.

JooE juga sedikit bercerita mengenai masa sulitnya saat masih tergabung sebagai member Momoland. Pun kini setelah Momoland bubar, ia merasa harus meminta maaf kepada para penggemar yang mungkin merasa dikecewakan.

"(Soal pergantian anggota) itu benar-benar penting. Itu juga sulit bagi kami, tapi aku benar-benar minta maaf kepada para penggemar yang harus menerimanya," sambungnya.


JooE merasa jika dirinya memang harus meminta maaf kepada para penggemar yang selama ini telah memberikan dukungan serta cinta yang tulus selama kariernya di Momoland. Keberadaan mereka juga disebut JooE sangat berharga bagi dirinya maupun eks member Momoland yang lain.

"Para penggemar sangat mencintaiku tanpa syarat, dan aku selalu merasakan hal itu dan itu menjadi kekuatan pendorong untuk bekerja keras. Aku sangat bersyukur," jelas JooE.

Saat ditanya soal kegiatan ke depannya, JooE berujar "Aku ingin menunjukkan perpaduan yang baik antara aku yang dulu dan yang sekarang. Aku rindu kesibukan karena aku tinggal di rumah dan tidak banyak bicara. Aku benar-benar ingin menjadi aktif."

Terakhir, JooE disinggung soal rencana di tahun 2024 ini. Tak muluk-muluk, ia hanya ingin 2024 menjadi tahun yang membebaskan pikirannya dari hal melelahkan, serta menjaga orang-orang sekitar dengan baik. Tak lupa JooE juga akan terus bekerja keras untuk menghibur para penggemar yang setia mendukungnya.

Sebagai informasi, Momoland resmi bubar pada 14 Februari 2023 lalu. Mereka yang masih bertahan memutuskan untuk bubar setelah berkarier selama 6 tahun sejak debut di tanggal 9 November 2016. Sayangnya, sampai saat ini belum diketahui secara pasti alasan mengapa Momoland bubar.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait