Aura Mahal Putri Syahrini Turunan Konglomerat Terpampang Nyata saat Digendong Reino Sang Ayah
Instagram/princessyahrini
Selebriti

Princess R perlihatkan aura imut menggemaskan dan tampak diratukan oleh Reino Barack sang ayah. Tak cuma itu, putri pertama Syahrini dan Reino ini juga sempat viral karena suara merdunya.

WowKeren - Syahrini kembali bagikan foto spesial bersama Reino Barack dan sang buah hati, Princess R. Masih dalam rangka liburan, Syahrini sekeluarga sempat foto dengan latar belakang keindahan gedung nan klasik di Tokyo, Jepang.

Tak cuma itu, Syahrini juga bagikan momen bonding Reino dan Baby R. Foto berdua dengan mode wajah serius, Baby R berpose plek ketiplek dengan Reino layaknya keturunan konglomerat. Memakai jaket lucu dengan hiasan tudung ala Teddy Bear, Baby R pancarkan aura mahal seperti sang ayah.

Tak cuma itu, Reino yang dikenal kalem dan serius juga tampak meratukan putrinya. Ia tak keberatan mendorong stroller dan mengajak Baby R jalan-jalan layaknya bapak idaman.


Yang tak kalah seru, Syahrini juga bocorkan suara merdu putrinya yang berceloteh riang. "Mamamamamam," ucap Baby R yang langsung bikin fans kian gemas.

"Nakkk mommy incess tuh mood booster aku pas jaman kuliah, dulu ada aja gebrakan lucunya," kata netter. "Lembut banget suaramu nak," ujar netter. "Suka bgt liatin bayi gerakin tangan sama kakinya. Kayak lucu bgt gtu gerak2," ujar netter. "Keluarga bahagia.. Bang Reno Dan mbak incess... Jodoh cerminan diri... Di paksain pun nggak Akan jadi kalo memang bukan jodohnya...selalu bahagia mbak incess seekluarga aamiin.. 😍😍," tutur netter. "Gemes banget ya ampun," tutur netter.

Sebelumnya, Aisyahrani adik Syahrini beri pujian buat Reino sang kakak ipar. Ia memuji Reino yang sigap membantu sang istri mengurus Baby R.

"Reino luar biasa, masyaallah, mungkin sebahagia itu. Reino itu suka sama anak kecil. Apalagi ini darah daging dia, aduh... benar-benar bapak siaga, idaman banget, dia ikut ngurusin. Syahrini masih dalam proses pemulihan, saat harus menenangkan bayinya beliau sudah bisa langsung," kata Rani. "Masyaallah, dia sudah bisa urus bayinya, jagain, gendong. Bagi waktunya beliau begadang, nanti jam 12 Syahrini, jam 3 Reino yang bangun. Sering tanya, ini benar nggak, sudah bisa pakein baju, gantiin popok juga, tadi ngikirin kukunya. Nalurilah (langsung bisa urus bayi)."

Rani juga bocorkan jika Syahrini dan Reino makin mesra sejak memiliki Baby R. Keduanya juga berniat tambah momongan.

"Mereka seromantis itu. Sudah lima tahun nikah masih romantis, punya anak lebih bahagia lagi ada baby," terang Rani. "Mau, mau punya anak lagi. Reino bilang satu lagilah cowok. Semoga dikabul. Aku bilang ngebutlah, ngebutlah."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait