Syok Berat, Ibu dan Kakak Suporter Persija yang Tewas Dikeroyok Jatuh Pingsan di Atas Pusara
Instagram/persijatv
Nasional

Berbagai ucapan bela sungkawa penuh haru tertuju kepada Haringga Sirila, termasuk dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

WowKeren - Kerusuhan suporter sepak bola kembali menelan korban. Duka mendalam dialami oleh keluarga seorang suporter klub Persija, Jakarta, Haringga Sirila. Ia meninggal dunia akibat dikeroyok oleh sekelompok orang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Kejadian nahas tersebut terjadi pada Minggu (23/9) kemarin sekitar pukul 13.00 WIB menjelang laga Persib Bandung melawan Persija Jakarta.

Saat ini, jenazah Haringga sudah diantarkan ke kawasan Jatibarang sejak dini hari tadi untuk dimakamkan. Pihak keluarga yang tak menyangka kejadian tak menyenangkan ini terjadi pada anggota keluarga mereka, merasa syok berat. Ibu dan kakak Haringga dikabarkan berulang kali pingsan di atas pusara.

"Ibu dan kakaknya Haringga seringkali pingsan baik sebelum dan sesudah pemakanan. Wajar, karena kepergian Haringga tak disangka pihak keluarga," ungkap Ketua RT 13 Kelurahan Cengkareng Timur, Nimin, dilansir TribunNews pada Senin (24/3). "Jelas sangat terpukul atas kematian anak yang dikenal pendiam, tetapi juga aktif di kegiatan warga Cengkareng Timur.".

View this post on Instagram

Saya sangat berduka cita atas meninggalnya suporter Persija atas nama Haringga Sirilla, warga Cengkareng tadi siang. Sangat kecewa dan menyesalkan tindakan biadab oknum Bobotoh yang menodai kemenangan tim Persib yg di dapat dgn susah payah. ______ Bagaimanapun, dalam situasi seperti ini, secara kemanusiaan, saya pribadi memohon maaf kepada keluarga korban dan rekan2 The Jak Persija. _______ Saya sudah meminta kepolisian untuk menangkap dan menghukum seberat-beratnya kepada oknum biadab yang terlibat. 5 tersangka sudah ditangkap dan ditahan di Polrestabes Bandung. ________ Semoga peristiwa ini menjadi pembelajaran untuk kita semua untuk tidak melakukan fanatisme berlebihan, karena merah putih dan Indonesia Raya kita masih sama. _______ Bagi saya lebih baik tidak ada liga sepakbola jika harus mengorbankan nyawa manusia. Hapunten.

A post shared by Ridwan Kamil (@ridwankamil) on


Pemakaman yang dilakukan di TPU Jatibarang tersebut juga turut dihadiri oleh rekan-rekan Haringga dari perkumpulan Jakmania, sebutan suporter Persija. Nimin menjelaskan bahwa banyak rekan-rekan Haringga mengantar jenazah dari Rumah Sakit Sartika Asih Bandung menuju ke peristirahatan terakhirnya.

"Ramai. Teman-teman suporternya ada. Korwil (The Jak) juga ikut kesini," sambung Nimin. "Pemakaman, sekitar 11.00 WIB tadi. Jenasah dari Rumah Sakit (RS) Sartika Asih Bandung, langsung dibawa ke RT 003/001, Kelurahan Desa Kebulen, Jatibarang. Jenasah, pagi tadi sampai di sini sekitar pukul 06.00 WIB.".

Di sisi lain, berbagai ucapan bela sungkawa untuk Haringga terlihat memenuhi media sosial. Gubernur Jawa Barat yang baru saja terpilih, Ridwan Kamil, juga turut memberikan ucapan melalui akun Instagram pribadinya. Ia merasa sangat berduka cita dan kecewa lantaran tindakan biadab tersebut.

Ridwan turut meminta maaf atas meninggalnya Haringga saat hendak menyaksikan laga Persib melawan Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Ia juga menambahkan rasa sesalnya dengan mengatakan bahwa lebih baik tidak ada liga sepakbola apapun jika harus mengorbankan nyawa manusia.

Saat ini, Polrestabes Bandung sudah berhasil menangkap 5 orang yang menjadi pelaku pengeroyokan. Mereka akan mendata lebih lanjut identitas serta kronologi kematian Haringga setelah memeriksa beberapa orang saksi.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru