Bakso Tumpeng di Yogyakarta, Bentuk dan Variasi Uniknya Bikin Ngiler
Kuliner

Bukan bulat seperti bola pimpong biasa, kuliner bakso dengan bentuk unik ini wajib kamu coba.

WowKeren - Ada di Yogyakarta, kamu bisa mendapati salah satu bentuk bakso yang unik banget. Tidak berbentuk bulat, bakso ini disajikan di mangkok dengan bentuk kerucut layaknya tumpeng.

Bakso unik ini berlokasi di Lesehan Mbanyumili yang ada di Jalan Imogiri Timur No 10, Imogiri, Wukirsari, Bantul, Yogyakarta. Meski kedainya sederhana, namun banyak pengunjung dari Yogyakarta maupun luar kota yang mengantri menikmati seporsi bakso berbentuk unik ini.

Mirip dengan Bakso Klenger, Bakso Tumpeng juga ditawarkan dengan berbagai ukuran. Terbesar, bakso ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 400.000. Jika tak ingin makan bakso tumpeng biasa, kamu bisa memilih beberapa sajian bakso tumpeng lain yang tak kalah lezat.

Di kedai ini, dijual juga variasi mie goreng dengan toping bakso berbentuk tumpeng. Ada pula beberapa menu nasi yang masih disajikan juga dengan bakso berbentuk tumpeng. Uniknya, ada pula menu yang dibuat terbalik, yakni mie dengan bentuk tumpeng yang diberi tambahan bakso berbentuk bulat. Tertarik segera mencoba bagaimana rasanya? Jangan lupa ceritakan pengalamanmu, ya.

Jika kamu adalah pecinta pedas, kamu bisa coba juga beberapa rekomendari kuliner pedas di sini. Jika kebetulan sedang berada di Surabaya, kamu juga bisa mengintip beberapa kuliner legendaris yang sayang banget kamu lewatkan di sini.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait