Dwayne Johnson Ternyata Sempat Ditawari Jadi Host Oscar 2019 Sebelum Kevin Hart
Instagram/therock
Film

Dwayne mengklaim bahwa ia adalah kandidat yang pertama kali ditawari untuk menjadi pemandu acara Oscar 2019.

WowKeren - Ajang penghargaan bergengsi bagi insan perfilman dunia, Oscar 2019, memang sempat menimbulkan polemik lantaran dipastikan bakal digelar tanpa pemandu acara usai hengkangnya Kevin Hart. Pihak The Academy selaku penyelenggara Oscar sendiri memastikan bahwa mereka tak akan mencari pengganti Kevin. Namun sebagai gantinya, mereka justru merekrut aktor dan aktris papan atas untuk mengumumkan kategori apa saja yang akan dikompetisikan.

Namun rupanya, jauh sebelum polemik ini bergulir, The Academy tidaklah langsung menawarkan posisi pemandu acara pada Kevin Hart. Belakangan ini, terungkap bahwa Dwayne Johnson adalah kandidat yang pertama kali ditawari untuk mengisi posisi tersebut.

Melalui akun Twitter pribadinya, aktor "Fast and Furious" ini menjawab cuitan salah satu penggemar yang meminta The Academy untuk merekrutnya menggantikan Kevin. Tak disangka, Dwayne mengklaim bahwa ia sudah mendapat penawaran tersebut sejak lama. "Ah mahalo dude, aku adalah pilihan pertama mereka untuk menjadi host tahun ini dan tadinya aku berencana menjadikannya sebagai Oscar yang paling menyenangkan dan menghibur," cuit Dwayne.

Namun sayangnya, ia harus melepaskan posisi tersebut lantaran kesibukan jadwal syuting "Jumanji: Welcome to the Jungle" yang dijalaninya. "Kami semua berusaha keras, tetapi tidak berhasil karena aku harus syuting 'Jumanji'. Pihak Academy dan aku sangat kecewa, tetapi mungkin suatu hari nanti (bisa)," lanjutnya.

Di sisi lain, Kevin sendiri menuai kritik tajam dari publik usai pihak Academy mengumumkan bahwa sang aktor akan menjadi pemandu acara. Hal tersebut lantaran Kevin dianggap tak layak memandu acara sebesar Oscar usai melakukan berbagai tindakan kontroversial di masa lalu. Mulai dari kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang aia lakukan pada mantan istrinya, hingga lelucon homophobic-nya yang membuat geram kaum LGBTQ.

Saat diundang dalam acara "The Ellen DeGeneres Show", Kevin meminta maaf pada seluruh orang yang merasa tersinggung atas ucapannya di masa lalu. "Aku mengerti mengapa orang-orang akan marah, itulah sebabnya aku membuat pilihan untuk mundur," ungkapnya.

Terlepas dari hal tersebut, Oscar 2019 sendiri akan berlangsung pada 24 Februari mendatang di Dolby Theatre di Hollywood, Los Angeles, California. Sejumlah selebriti papan atas pun sudah diumumkan menjadi presenter dalam ajang ini. Sebut saja Chris Evans, Brie Larson, Daniel Craig, Charlize Theron, Jennifer Lopez, hingga Constance Wu dan Awkwafina.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait