Guru Gresik yang Ditantang Murid Terima Penghargaan dari Polisi
Twitter
Nasional

Kapolres Gresik AKBP Wahyu Sri Bintoro memberikan penghargaan kepada Nur Khalim pada Senin (11/2).

WowKeren - Baru-baru ini warganet dihebohkan dengan video seorang pelajar yang berperilaku tak sopan kepada gurunya di dalam kelas. Dalam video tersebut, tampak seorang siswa SMP PGRI Wringinanom, Gresik, berinisial AA menantang gurunya setelah ditegur karena merokok di dalam kelas.

Meski sempat membuat miris warganet, kasus ini akhirnya berakhir damai. Guru dalam video tersebut, Nur Khalim, telah memaafkan perilaku AA.

Atas kebijaksanaannya, Nur Khalim mendapatkan penghargaan dari pihak kepolisian Gresik. Dalam kesempatan yang sama, polisi juga memberikan wawasan hukum kepada para siswa di SMP PGRI Wringinanom.

Dalam upacara pada Senin (11/2), Kapolres Gresik AKBP Wahyu Sri Bintoro berkesempatan menjadi pembina upacara. Para guru termasuk Nur Khalim juga tampak mengikuti jalannya upacara dengan khidmat.

Kala memberi sambutan, Wahyu pun memberikan edukasi kepada para pelajar SMP PGRI Wringinanom. Sehingga para siswa tahu mana yang salah dan yang benar dan perilaku seperti yang ditunjukkan AA tak kembali terulang.


"Kami memberikan edukasi kepada para siswa-siswi terkait masalah hukum," ujar Wahyu dilansir detikcom. "Agar tahu mana yang baik, buruk, dan mana yang melanggar hukum. Insya Allah mereka tahu."

Wahyu juga mengaku bahwa pihaknya telah bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik. Sehingga diharapkan pola pikir pelajar di Kabupaten tersebut dapat terjaga dan berkembang.

"Insyaallah dalam kegiatan seperti ini, bisa membawa perubahan penting," ujar Wahyu. "Khususnya perubahan mindset anak-anak."

Tak hanya memberikan edukasi mengenai hukum, Wahyu juga secara simbolik menyerahkan helm kepada siswa. Penyerahan dilakukan dalam rangka "Millenial Safety Road Festival" yang tengah digalakkan oleh Polri.

Nur Khalim menerima penghargaannya seusai upacara. Wahyu mengaku penghargaan tersebut diberikan agar bisa menjadi motivasi kepada sang guru.

"Kami berikan motivasi kepada pak Nur Khalim agar tambah semangat dalam mengajar," terang Wahyu. "Selain itu kami akan mengunjungi rumah beliau."

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait