Natalie Portman Rajin Baca Komik Demi 'Thor: Love and Thunder'
Getty Images
Film

Aktris yang memerankan karakter Jane Foster tersebut diketahui bakal menjadi Female Thor dalam 'Thor: Love and Thunder' nanti. Seri keempat 'Thor' ini akan mengadaptasi komik 'The Mighty Thor'.

WowKeren - Marvel Studios telah mengumumkan film-film yang masuk dalam fase keempat Marvel Cinematic Universe (MCU) pada acara San Diego Comic-Con pada 20 Juli lalu. Salah satunya adalah "Thor: Love and Thunder". Dalam acara ini, Kevin Feige selaku Presiden Marvel Studios memastikan bahwa Taika Waititi bakal kembali mengarahkan seri keempat "Thor" tersebut.

Tak hanya itu, Chris Hemsworth juga akan kembali memerankan karakter sang Dewa Asgard, begitu pula dengan Tessa Thompson yang kembali menjadi Valkyrie. Selain itu, Natalie Portman juga dipastikan kembali mengulang perannya dalam film ini. Aktris cantik yang sebelumnya memerankan karakter Jane Foster ini secara mengejutkan akan menjadi Female Thor.

Terkait hal ini, Natalie rupanya sudah menyiapkan perannya nanti dengan sebaik mungkin. Hal ini terbukti saat aktris "Black Swan" tersebut rajin membaca komik "The Mighty Thor" untuk mendalami perannya. Melalui akun Instagram, aktris cantik tersebut membagikan sebuah unggahan yang menampilkan komik yang sedang dibacanya.

Natalie Portman Rajin Baca Komik Demi \'Thor: Love and Thunder\'


Menurut Taika Waititi, "Thor: Love and Thunder" ini akan mengambil cerita dari komik "The Mighty Thor" karya Jason Aaron. "Untuk kalian yang sudah mengetahui cerita (The Mighty Thor) tersebut. Itu sangat luar biasa. Penuh dengan emosi. Cerita itu memperkenalkan, untuk pertama kalinya, Female Thor," ujar Taika Waititi dalam San Diego Comic-Con.

Di sisi lain, pengumuman ini tentunya sangat mengejutkan karena seperti yang kita tahu bahwa Natalie Portman tak lagi muncul dalam film MCU selain dalam "Thor" dan "Thor: The Dark World" karena masalah internal. Bahkan perannya di "Avengers: Endgame" pun hanya diambil dari footage yang tak terpakai dari "Thor: The Dark World".

Wajar saja jika banyak yang berpikir bahwa Natalie sudah tak mungkin lagi kembali ke MCU. Akan tetapi, kembalinya Jane Foster yang diperkenalkan sebagai Female Thor ini mungkin saja menjadi isyarat bahwa Chris Hemsworth bakal dipensiunkan.

Peran Natalie sebagai Female Thor berpotensi menampilkan masa-masa sulit Jane Foster jika mengikuti cerita di komiknya. Dalam ceritanya, Jane mendapat kanker setelah kematian keluarganya. Dia menerima bantuan dari Asgard, dan suatu hari menunjukkan dia layak menggunakan Mjolnir. Dengan kekuatan tersebut ia bisa transformasi menjadi Thor.

Komik "The Mighty Thor" juga menceritakan bagaimana kekuatan Thor nantinya akan diserap oleh Jane Foster hingga membuat dirinya mampu menjadi Female Thor. Jane juga dinyatakan pantas menggunakan Mjolnir ketika Thor sudah tidak mampu lagi. "Thor: Love and Thunder" sendiri rencananya akan resmi hadir pada 5 November 2021 mendatang.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru