Soal Rencana Ekspor Benih Lobster, Jokowi Minta Edhy Tak Gegabah
Nasional

Meski tak sedikit menuai kritikan, Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo akan tetap mengeluarkan kebijakan untuk membuka kembali keran ekspor benih lobster.

WowKeren - Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo berencana untuk membuka keran ekspor benih lobster. Langkah ini banyak menuai protes dari sejumlah pihak.

Hal itu tak membuatnya gentar. Meski panen kritikan, ia akan tetap mengeluarkan kebijakan untuk membuka kembali keran ekspor benih lobster. Ia pun mengaku mendapat masukan dari Presiden Joko Widodo alias Jokowi terkait hal itu.

"Beliau minta tolong kebijakannya jangan gegabah," kata Edhy di Jakarta, Rabu (25/12). "(Aturan) Ini hitung yang baik. Sudah kok, arahan beliau sudah jelas."

Kebijakan tersebut menuai sorotan lantaran di masa kepemimpinan Menteri KKP sebelumnya, Susi Pudjiastuti, mengekspor benih lobster justru dilarang. Meski demikian, Edhy menegaskan bahwa pencabutan larangan ekspor benih lobster bukan bertujuan untuk mengeksploitasi kekayaan laut Indonesia. Sebaliknya, pencabutan larangan ekspor benih lobster justru dimaksudkan untuk menjaga keberlangsungan industri maritim dalam negeri.


"Sekali lagi ya, jangan kita ngomong hanya seolah-olah kita mau eksploitasi alam kita tanpa batasan. Saya bukan tipikal seperti itu," jelas Edhy. "Saya sangat percaya bahwa keberlangsungan industri kelautan Indonesia ini hanya bisa berkembang kala didasari oleh keberlanjutan."

Oleh sebab itu, ia tidak ingin jika kebijakannya itu tidak dipandang dari satu sisi saja. Menurutnya pencabutan aturan itu sendiri hanya salah satu diantara banyak peraturan Kementerian Kelautan dan Perikanan yang sedang diperbaiki.

"Lobster ini kan ada penangkap benih lobster, ada juga yang berusaha untuk membesarkannya. Ini kan juga dilarang karena dia harus diserahkan di alam," terang Edhy. "Sementara kita tahu kalau di alam jumlahnya yang hidup itu tidak sampai satu persen."

Lebih lanjut, ia menyebut bahwa tak jarang pelaku usaha melakukan penangkapan lobster secara ilegal. Oleh sebab itu, perlu dipikirkan solusi untuk masalah tersebut. "Ada pelaku usaha melakukan kegiatan ini, ditangkapi kan ini gak boleh juga. Ini harus ada jalan keluar kan," imbuhnya.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait