Nadiem Targetkan Bahasa Indonesia Jadi Lingua Franca di ASEAN
Nasional

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim optimis jika mimpi besar tersebut mampu terwujud sehingga tidak menutup kemungkinan akan bisa mengangkat martabat Indonesia di kancah internasional.

WowKeren - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim menargetkan agar Bahasa Indonesia menjadi bahasa pengantar di Asia Tenggara. Adapun target tersebut sudah dimasukkan dalam rencana di Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemendikbud.

"Enggak tahu apa ini bisa tercapai," kata Nadiem dalam Rapat Kerja Komisi X DPR RI bersama Kemendikbud di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (20/2). "Tapi kita harus punya mimpi yang besar."

Meski demikian, Nadiem mengaku belum bisa membeberkan detail rencana tersebut. Jika sudah selesai dibahas, ia berjanji akan menjelaskan hal itu dalam waktu dekat. Namun yang jelas, ia ingin agar Bahasa Indonesia bisa beradaptasi dengan berbagai budaya yang ada di Asia Tenggara. Nadiem optimis jika mimpi besar tersebut mampu terwujud sehingga tidak menutup kemungkinan akan bisa mengangkat martabat Indonesia di kancah internasional.


"Dengan negara sebesar ini, menurut kami merupakan suatu hal yang sangat menarik," lanjut Nadiem. "Dan sangat penting menjadikan Indonesia negara yang lebih penting di panggung dunia, lebih penting di Asia Tenggara."

Sebelumnya, Nadiem juga telah menjalin kerja sama dengan Netflix. Selain untuk meningkatkan talenta Indonesia, perfilman dinilai Nadiem bisa menjadi pintu bagi Indonesia untuk dikenal di kancah internasional. Sebab melalui film yang bisa dikonsumsi secara digital, distribusi budaya serta talenta bisa dilakukan dengan cepat.

"Saya rasa tidak ada cara yang lebih cepat dari perfilman," kata Nadiem seperti dikutip dari kanal Youtube Kemendikbud, Selasa (14/1). "Jadi kalau kita mau melakukan culture diplomacy keluar dan tampil di panggung dunia (film jalurnya)."

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru