Jakarta Terendam, Anies Baswedan Kerahkan Tim Atasi Banjir
Nasional

Ibu Kota beberapa waktu terakhir masih terendam banjir. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tengah mengerahkan tim gabungan untuk mengatasi persoalan tersebut.

WowKeren - Banjir kembali merendam Ibu Kota DKI Jakarta. Sejumlah wilayah bahkan kembali terendam air sejak beberapa hari ke belakang.

Demi mengatasi hal ini, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah membentuk tim gabungan yang terdiri dari Dinas Sumber Daya Air, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Sosial, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Disgulkarmat), dan Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan.

Selain untuk menangani banjir, tim ini juga bertugas membantu penanganan pengungsi yang terdampak banjir. Tugas tiap Dinas dibagi sesuai bidangnya masing-masing.

"Disgulkarmat telah mengevakuasi warga yang terdampak banjir dan genangan ke lokasi pengungsian, sedangkan Dinas Sosial telah mendistribusikan bantuan kepada warga," ujar Anies dalam keterangannya, Senin (24/2).

Teknis penanganan banjir sendiri telah diposting oleh Sang Gubernur di akun Instagramnya. Ia juga sempat menyatakan jika banjir tersebut telah surut namun ada kemungkinan akan terjadi banjir susulan yang bakal terjadi.


"Antisipasi genangan dan banjir juga terus dilakukan melalui Dinas SDA, memonitor dan membersihkan tali-tali air, menguras saluran air, mengecek fungsi pompa, hingga membuat sumur resapan di sejumlah titik," jelasnya.

Sementara itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengungkapkan jika curah hujan bukanlah satu-satunya penyebab banjir di Jakarta. Adapun kenaikan permukaan air laut yang lebih tinggi dari permukaan daratan DKI Jakarta juga bisa menjadi penyebabnya.

"Salah satu penyebabnya (banjir), pengambilan air tanah yang juga cukup banyak," kata Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo di kantornya, Jakarta Timur, Senin (24/2). "Akibat permukaan daratan yang lebih rendah sehingga menyulitkan air untuk keluar ke laut."

Tak hanya itu, kondisi tempat pembuangan saluran air yang masih banyak tersumbat di wilayah Jabodetabek juga ikut andil dalam memperburuk banjir di ibu kota. Ditambah lagi dengan tumpukan sampah yang ada di hilir sungai.

(wk/nidy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru