Prancis Longgarkan Lockdown, Bioskop Hingga Restoran Kembali Buka Bulan Juni
Dunia

Selain membuka kembali tempat umum, Prancis juga mengizinkan warganya untuk mulai bepergian meski dalam wilayah dalam negeri. Kendati demikian, aturan pembatasan jarak fisik tetap diberlakukan.

WowKeren - Perdana Menteri Prancis, Edouard Philippe, dalam pidato yang disiarkan televisi, Kamis (28/5), mengatakan akan kembali membuka tempat umum usai lockdown, seperti bioskop, restoran, hingga bar dan taman.

Dilansir dari Variety pada Jumat (29/5), Philippe mengatakan bioskop akan diizinkan dibuka kembali di mana saja di seluruh Prancis pada 22 Juni (atau 24 Juni karena rilis dijadwalkan setiap Rabu di negara itu). Sementara restoran, bar dan taman akan dibuka kembali pada 2 Juni.

Prancis juga mengizinkan warganya untuk mulai bepergian meski dalam wilayah dalam negeri. Hal ini dilakukan bersamaan pada liburan musim panas.

Kendati demikian, aturan pembatasan jarak fisik tetap diberlakukan. Perdana Menteri Philippe mengatakan hanya restoran yang memiliki meja makan di luar ruangan yang boleh beroperasi di Paris yang menjadi wilayah dengan resiko terinfeksi paling tinggi di negara itu.

"Masyarakat Prancis bisa menjalani kehidupan yang hampir normal di bawah aturan baru," kata Philippe. "Prancis kini berada di situasi yang lebih baik dibandingkan yang kita harapkan usai dua pekan pertama pasca-lockdown, dengan epidemi kini berada dalam kendali," lanjutnya.


Selain itu, beberapa pedoman diterapkan selama pembukaan bioskop mendatang, seperti membatasi penerimaan hingga 50 persen dari kapasitas auditorium. Protokol yang dihasilkan akan menentukan berapa banyak distributor yang bersedia untuk merilis film mereka ketika bioskop dibuka kembali. Pada akhirnya akan sangat penting membuat orang merasa nyaman kembali ke bioskop.

"Ini adalah berita bagus kami dapat membuka kembali pada 24 Juni, meskipun itu membuat kami memiliki waktu yang lebih sedikit dari yang kami duga, tetapi kami benar-benar perlu mengetahui kondisi yang akan terjadi," kata Direktur Pelaksana CGR Cinemas, rantai bioskop terbesar kedua di Prancis, Jocelyn Bouyssy.

Mulai Juli, eksibitor Prancis akan mengandalkan rilis sejumlah film terkenal seperti "Tenet", "Mulan", dan "The SpongeBob Movie: Sponge on the Run" untuk memikat pelanggan. Sementara itu, daftar film Prancis akan mencakup beberapa film yang diputar ketika bioskop ditutup, terutama "How to Be a Good Wife" yang dibintangi Juliette Binoche, "De Gaulle" karya Gabriel Le Bomin, dan "Mama Weed" yang menampilkan Isabelle Huppert.

Setelah pertemuan dengan anggota tinggi kabinet untuk menyetujui fase baru, Philippe menyebut akan lebih banyak sekolah yang bakal kembali dibuka. Bukan hanya itu, museum dan monumen di Prancis yang terdampak besar dari lockdown selama dua bulan, juga bisa menerima kembali pengunjung per 2 Juni meski penggunaan masker tetap diharuskan.

Kemudian taman, kebun raya, pantai, dan danau akan bisa dibuka pada pekan depan, sementara situs kemah dan resor liburan baru bisa kembali beroperasi pada 22 Juni.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait