BREAKING: Kasus Corona Tembus 45.029, Tingkat Kesembuhan Masih Stabil
Getty Images
Nasional

Pemerintah mengumumkan Indonesia telah memiliki 45.029 kasus COVID-19 hingga Sabtu (20/6). Berikut merupakan data-data lengkap terkait penyebaran virus corona di Tanah Air.

WowKeren - Pemerintah Indonesia kembali melaporkan perkembangan terbaru kasus virus corona (COVID-19) di Tanah Air. Dilansir dari covid19.go.id, Indonesia telah mencatat 45.029 kasus virus corona hingga Sabtu (20/6).

Pada hari ini, dilaporkan ada penambahan kasus virus corona sebanyak 1.226 orang. Data tersebut merupakan data yang terkumpul dari sejumlah wilayah Indonesia hingga pukul 12.00 WIB.

Dari total kasus COVID-19, sebanyak 17.883 pasien dinyatakan sembuh. Sedangka angka kematian akibat virus corona di Indonesia dilaporkan sebanyak 2.429 orang.

Peta Sebaran

covid19.go.id

”Hari ini ada penambahan 1.226 kasus positif,” kata Juru Bicara Pemerintah Untuk Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto saat melakukan siaran pers pada Sabtu (20/6). “Sehingga total kasus positif menjadi 45.029 orang.”

Grafik Penambahan Kasus

covid19.go.id

Dalam kesempatan ini, pemerintah juga turut melaporkan jumlah Orang Dalam Pengawasan (ODP) dan Pasien Dalam Pemantauan (PDP) COVID-19. Tercatat ada 37.336 ODP yang diawasi dan 13.150 PDP yang dipantau oleh pemerintah pada hari ini.


“Kita masih melakukan pemantauan terhadap orang dalam pemantauan sebanyak 37.336,” ungkap Yurianto. “Pasien dalam pengawasan yang masih ketat kita lakukan pengawasan sebanyak 13.150.”

Grafik Gabungan

covid19.go.id

Angka kesembuhan pasien virus corona sendiri hari ini telah bertambah 534 orang. Dalam grafik covid19.go.id, terlihat bagaimana tingkat kesembuhan pasien virus corona masih terpantau stabil dalam sepekan terakhir. Dalam 6 hari belakangan ini, angka kesembuhan pasien rata-rata adalah 558 orang per hari.

Sementara angka kematian akibat virus corona telah bertambah 56 orang. Angka ini melesat dari hari sebelumnya yang dilaporkan sebesar 34 orang. Dalam grafik, terlihat jika angka kematian yang dilaporkan setiap hari tidak stabil dalam sepekan terakhir.

Grafik Per Provinsi

covid19.go.id

Provinsi DKI Jakarta masih menjadi wilayah dengan penyebaran virus corona tertinggi di Indonesia. DKI telah memiliki 9.655 kasus hingga hari ini atau sebesar 22 persen kasus COVID-19 di Indonesia.

Namun, posisi DKI tersebut mulai didekati oleh Provinsi Jawa Timur. Jatim telah melaporkan 9.057 kasus virus corona hingga hari ini atau sebesar 20,7 persen kasus di Tanah Air.

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru