Ryujin ITZY Tampil Perdana Dengan Rambut Panjang Bawakan 'Not Shy', Fans Sebut Mirip 2 Artis Ini
Musik

Ryujin untuk pertama kalinya tampil dengan menggunakan rambut panjang dalam acara musik. Seperti yang diketahui, sejak debut, Ryujin selalu identik dengan rambut pendek yang membuatnya memiliki imej kuat dan karismatik.

WowKeren - ITZY akhirnya resmi debut dengan merilis album bertajuk "Not Shy" pada 17 Agustus lalu. Tak heran jika grup ini sedang disibukkan dengan kegiatan promosi untuk lagu comeback mereka. Bahkan, salah satu member mereka yakni Shin Ryujin menuai sorotan dalam salah satu aksi panggunya di acara musik.

ITZY diketahui tampil dalam acara musik besutan MBC, "Music Core" pada kemarin, Sabtu (22/8). Dalam acara musik tersebut, ITZY seperti biasa tampil membawakan "Not Shy" dengan memukau. Namun, Ryujin sukses membuat banyak orang salah fokus.

Ryujin untuk pertama kalinya tampil dengan menggunakan rambut panjang dalam acara musik tersebut. Seperti yang diketahui, sejak debut, Ryujin selalu identik dengan rambut pendek yang membuatnya memiliki imej kuat dan karismatik. Namun dengan rambut panjang ini, membuat Ryujin terlihat feminim.

Ryujin tampil dengan rambut blonde panjang yang diikat kebelakang. Ia mengenakan kostum berwana putih, sama seperti member ITZY yang lain. Rambut panjangnya ini membuat banyak fans yang melihat Ryujin mirip dengan 2 artis yakni Na Eun A Pink dan Lee Yeon Hee.

"Dia terlihat lebih cantik dengan rambut panjang."

"Sesuatu membuatnya terlihat seperti Lee Yeon Hee."

"Karena rambutnya yang panjang, dia sangat mirip dengan Son Naeun."


"Aku pikir dia adalah Son Naeun."

"Foto pertama mengingatkan saya pada Lee Yeon Hee."

"Sangat cantik."

"Aku suka dia dengan rambut panjang. Dia sangat cantik."

"Matanya sangat cantik dan auranya gila."

"Rambut pirang terlihat bagus di tubuhnya."

"Dia cantik, tapi menurutku rambut pendek Ryujin adalah ciri khasnya."

Di sisi lain, mini album "Not Shy" akan memuat 6 track dengan title track berjudul sama. 5 track lainnya yaitu "Don't Give a What", "Louder", "ID", "Surf" serta "Be in Love". Park Jin Young turut berpartisipasi dalam penggarapan mini album ini lewat aransemen dan lirik title tracknya.

Single "Not Shy" adalah single ITZY pertama yang membahas topik cinta. Lagu yang ditulis oleh Park Jin Young serta Kobee dan earattack, menggambarkan tindakan "jangan malu" saat mengungkapkan perasaan cinta, dan juga mencocokkan suara berenergi tinggi khas ITZY dengan iringan klakson yang membuat ketagihan.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait