Demokrat Kembali Gabung Usai Tarik Diri dari Pembahasan RUU Ciptaker
Nasional

Sebelumnya, Demokrat sempat menarik fraksinya dari pembahasan RUU Omnibus Law Ciptaker. karena menilai pembahasan RUU tidak tepat dilakukan di tengah kondisi pandemi COVID-19

WowKeren - Fraksi Partai Demokrat di DPR RI kembali bergabung dalam pembahasan Rancangan Undang-undang (RUU) Omnibus Law Cipta Kerja (Ciptaker). Hal ini merupakan langkah untuk memperjuangkan kepentingan rakyat.

Hal itu sebagaimana dikemukakan oleh Anggota Fraksi Partai Demokrat di Baleg DPR Hinca Pandjaitan. "Sebanyak tiga anggota Fraksi Partai Demokrat yang ditugaskan di Baleg RUU Ciptaker adalah Bambang Purwanto, Hinca Pandjaitan, dan Benny K Harman," kata Hinca dilansir CNN Indonesia, Rabu (26/8).

Sebelumnya, Demokrat sempat menarik fraksinya dari pembahasan RUU Omnibus Law Ciptaker. Sebab menurut mereka, pembahasan RUU tidak tepat dilakukan di tengah kondisi pandemi COVID-19 yang melanda negeri ini. Tak cukup sampai di situ, Demokrat bahkan sempat meminta pemerintah untuk lebih fokus menangani pandemi.

"Demokrat juga meminta Presiden menarik diri untuk sementara waktu dalam pembahasan RUU," kata anggota Fraksi Partai Demokrat di DPR RI Benny K Harman dilansir Antara. "Dan fokus kerja selesaikan masalah dan kebutuhan mendesak masyarakat."


Namun Demokrat mengaku merasa memiliki kewajiban politik untuk menjalankan tugas pokok dan fungsi DPR dalam bidang legislasi. Sehingga memutuskan untuk bergabung kembali dalam pembahasan RUU kontroversial itu. Pembahasan RUU ini menuai pro kontra lantaran dianggap merugikan tenaga kerja.

"Banyak harapan masyarakat kepada Fraksi Demokrat untuk terus menerus memperjuangkan kepentingan rakyat banyak," ungkapnya. "Fraksi Demokrat harus siap tempur lagu di Baleg Panja RUU Omnibus Law Ciptaker."

RUU ini menuai protes dari masyarakat karena dianggap hanya memberi keuntungan pada pihak pengusaha. RUU ini dinilai akan merugikan buruh dan juga lingkungan jika nantinya akan diterapkan.

Beberapa waktu lalu, massa kembali menggelar unjuk rasa untuk menolak RUU Ciptaker di Jalan Gejayan, Yogyakarta pada Jumat (14/8). Mereka menyebut jika Presiden Joko Widodo alias Jokowi tidak sedang berperang melawan pandemi namun rakyatnya sendiri.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru