Ambyar Awards 2020: Denny Caknan Bakal Persembahkan Piala untuk Didi Kempot Jika Menang
Instagram/denny_caknan/didikempot_o
Selebriti

Denny Caknan menjadi salah satu penyanyi yang masuk daftar nominasi dalam Ambyar Awards 2020. Jika menang, Denny mengaku akan mempersembahkannya kepada mendiang Didi Kempot.

WowKeren - Deni Setiawan atau yang lebih dikenal dengan nama panggung, Denny Caknan merupakan salah satu penyanyi sekaligus pencipta lagu pop Jawa dan koplo asal Ngawi. Mana Denny Caknan mulai dikenal publik luas berkat lagu "Kartonyono Medot Janji".

Kesuksesan dan ketenaran Denny saat ini ternyata membawanya masuk menjadi salah satu nominasi dalam acara Ambyar Awards 2020. Ajang tersebut merupakan penghargaan bagi insan dangdut dan campursari yang akan diselenggarakan pada Jumat (28/8) pukul 20.20 WIB malam ini. Dalam kesempatan itu, Denny Caknan masuk nominasi sebagai kategori Penyanyi Pria Favorit Terambyar dan Lagu Patah Hati Terbaik.

Pria asal Ngawi, Jawa Timur itu mengaku senang bisa masuk menjadi nominasi dalam dua kategori sekaligus. Denny merasa tak menyangka namanya bisa bersanding dengan deretan penyanyi ternama di ajang penghargaan itu.

Meski begitu, Denny Caknan sepertinya optimis meraih kemenangan di Ambyar Awards. Pria kelahiran Ngawi 26 tahun yang lalu itu mengaku ingin mendedikasikan penghargaan kepada mendiang Didi Kempot, jika berhasil meraih kemenangan.


"Andaikan saya menang, tapi doakan saja menang. Piala nanti akan saya dedikasikan untuk Pak Didi Kempot," kata Denny Caknan seperti dikutip dari Live Instagram bersama MNCTV pada Kamis (27/8) dilansir dari Okezone.com.

Menurut Denny Caknan, penghargaan itu patut diberikan pada Didi Kempot. Sebab, menurutnya, latar belakang terselenggarakannya ajang penghargaan Ambyar Awards 2020 ini tak lepas dari sosok The Godfather of Broken Heart tersebut. Karena itu, meskipun nanti akan mendapat penghargaan dan piala jika menang, Denny mengkau tetap ada sedikit rasa sedih di dalam hatinya.

"Karena latar belakang Ambyar tetap Pak Didi Kempot. Walaupun kita nanti menang memegang piala, tetap ada sedihnya. Berdoa semoga amal ibadahnya diterima di sana," pungkas Denny.

Dalam kategori Lagu Patah Hati Terbaik, Denny bersaing dengan Abah Lala, Guyon Waton, Happy Asmara dan Ilux Id. Sementara dalam kategori Penyanyi Pria Favorit Terambyar, dia berhadapan dengan Dory Harsa, Hendra Kumbara, Ilux Id dan Ndarboy.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait