Jakarta Pecah Rekor Catat 2.402 Kasus Corona Dalam Sehari, Dinkes Beri Penjelasan Ini
Nasional

Jumlah kasus aktif COVID-19 di Ibu Kota juga bertambah sebanyak 1.074 kasus pada Rabu (6/1), sehingga totalnya ada 16.450 pasien corona yang masih dirawat atau diisolasi.

WowKeren - DKI Jakarta lagi-lagi mencatat rekor kasus positif virus corona (COVID-19) harian. Melansir situs corona.jakarta.go.id, DKI melaporkan 2.402 kasus positif COVID-19 baru dalam sehari pada Rabu (6/1). Angka tersebut mengalahkan rekor DKI sebelumnya yang mencatat 2.096 kasus positif pada 25 Desember 2020 lalu.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia, menjelaskan bahwa pihaknya melakukan tes PCR terhadap 12.879 orang pada Rabu. Dari jumlah tersebut, ditemukan 2.172 kasus positif COVID-19 dan 10.707 kasus negatif COVID-19.

Namun, total jumlah kasus COVID-19 yang dilaporkan pada Rabu mencapai 2.402 kasus lantaran ada akumulasi data dari laboratorium swasta baru dilaporkan. "Namun, total penambahan kasus positif sebanyak 2.402 kasus, lantaran terdapat akumulasi data sebanyak 232 kasus dari satu laboratorium swasta 2 hari terakhir yang baru dilaporkan," ujar Dwi dalam keterangan tertulisnya, Rabu.

Sementara itu, jumlah kasus aktif COVID-19 di Ibu Kota bertambah sebanyak 1.074 kasus pada Rabu, sehingga totalnya ada 16.450 pasien corona yang masih dirawat atau diisolasi. Adapun jumlah kumulatif kasus positif COVID-19 di Jakarta kini telah mencapai 195.301 kasus.


"Dari jumlah total kasus tersebut, total orang dinyatakan telah sembuh sebanyak 175.441 dengan tingkat kesembuhan 89,8 persen," papar Dwi. "Dan total 3.410 orang meninggal dunia dengan tingkat kematian 1,7 persen, sedangkan tingkat kematian Indonesia sebesar 3 persen."

Kemudian, positivity rate di Jakarta sepekan terakhir ini mencapai 13,9 persen. Sedangkan positivty rate Jakarta secara total mencapai 8,9 persen. Angka tersebut berada jauh di atas standar aman yang ditetapkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), yaitu 5 persen.

Di sisi lain, rekor kasus COVID-19 harian di Jakarta juga membuat Indonesia turut pecah rekor pada Rabu ini. Indonesia mencatat 8.854 kasus positif baru pada Rabu, sehingga jumlah kumulatif kasus positif COVID-19 di Tanah Air kini telah mencapai 788.402 kasus.

Rekor baru kasus COVID-19 harian ini terjadi usai pemerintah Indonesia mengumumkan rencana pembatasan kegiatan di seluruh provinsi di pulau Jawa dan Bali. Rencananya, pembatasan di Jawa-Bali ini akan diterapkan selama dua pekan, mulai dari 11 Januari hingga 25 Januari 2021 mendatang.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru