Kantor Gubernur Sulawesi Barat Ambruk Imbas Gempa M 6,2
Nasional

Sejumlah warga Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) juga dilaporkan mengungsi di daerah ketinggian karena khawatir terjadi tsunami akibat gempa susulan yang terjadi berulang kali.

WowKeren - Majene, Sulawesi Barat (Sulbar), diguncang gempa pada Jumat (15/1) dini hari tadi, sekitar pukul 02.30 WITA. Gempa berkekuatan magnitudo 6,2 tersebut turut terasa di Mamuju, Makassar hingga Palu.

Adapun lokasi gempa berada di koordinat 2,98 Lintang Selatan dan 118,94 Bujur Timur. Gempa berada di kedalaman 10 kilometer.

Akibat gempa tersebut, sejumlah bangunan bertingkat di Kota Mamuju roboh, termasuk Kantor Gubernur Sulbar. "Betul info yang kami dapatkan kantor Gubernur rusak berat," terang Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan (Kapusdatinkom) BNPB Raditya Jati dilansir detikcom.

Menurut Raditya, aliran listrik juga turut padam. "Sementara masih mati listrik," jelas Raditya.

Adapun foto ambruknya kantor Gubernur Sulbar viral di media sosial. Salah satu akun yang membagikan foto tersebut adalah akun Instagram @info_majene. "Gempa Susulan malam ini mengakibatkan Kantor Gubernur Sulawesi Barat Ambruk," tulis akun tersebut.


Selain kantor Gubernur Sulbar, rumah sakit dan hotel juga dikabarkan turut rusak akibat gempa tersebut. Warga Mamuju pun mengungsi di daerah ketinggian karena khawatir terjadi tsunami akibat gempa susulan yang terjadi berulang kali.

"Sementara kita mengungsi," ungkap salah seorang warga bernama Sulaeman dilansir detikcom. "Cari tempat aman di ketinggian."

Sementara itu, seorang warga bernama Imran mengungkapkan terjadinya kerusakan di sejumlah fasilitas umum di Mamuju. Imran juga mengaku terpaksa bertahan di dalam mobil dan menunggu situasi aman.

"Rumah Sakit Mifta Manakarra hancur, banyak gedung yang rusak," terang Imran. "Saya di dalam mobil, tidak tahu mau kemana."

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru