18 Tahun Dampingi Agnez Mo di Atas Panggung, Sosok Dancer Nezindahood Ini Pamit?
Instagram/aeja_official
Selebriti

Agnes Mo memiliki tim dancer yang setia menemani setiap penampilanya yang menakjubkan. Kini salah satu dancer senior di tim tersebut mengumumkan akan pensiun.

WowKeren - Agnez Mo (Agnes Monica) dikenal sebagai salah satu penyanyi yang selalu menyuguhkan penampilan menakjubkan saat di atas panggung. Agnez juga punya tim dancer solid untuk mendukung penampilannya di atas panggung yang sudah dianggap seperti keluarga sendiri. Tapi baru-baru ini kabar tak terduga datang dari salah satu dancer Nezindahood.

Reza Muhammad atau yang lebih akrap disapa Eja menyampaikan perpisahan di akun sosial media miliknya. Dancer yang sudah mengikuti Agnez sejak usia 18 tahun itu rupanya sudak tidak akan lagi ikut andil dalam memeriahkan penampilan Agnez di atas panggung.

"To my beloved sister @agnezmo ,18 tahun lalu pas umurku almost 18,aku & keluarga sangat bersyukur karena kamu & management terima aku sebagai Nezindahood Dancer.ternyata disini lebih dari sekedar jadi penari,aku ngerasa ini adalah keluarga baru," tulis Reza mengawali pengumumannya pada Rabu (25/8).


"Kamu ngasih tau dan bimbing aku banyak hal dan pelajaran,baik di dalam maupun luar panggung. semua yang aku dapet lebih dari yang aku bayangin sebelumnya, kebahagiaan, kebanggaan, pengalaman, kasih sayang,perjuangan,suka cita,jalan2 keliling Indonesia dan luar negri," kenangnya.

Reza memutuskan untuk pensiun menjadi seorang dancer. Meski begitu, Reza rupanya masih akan terus berkarya bersama Agnez. Tapi kali ini, Reza akan berada di belakang layar sebagai koreografer.

"Today aku memutuskan gantung sepatu (pensiun) sebagai fulltime dancer,keputusan ini berat karena pengalaman diatas panggung bareng kamu & Nezindahood adalah ‘Dunia Lain’ yang terlalu nikmat untuk dilakuin. 18 tahun kedepan Insya Allah aku tetep setia nemenin kamu ka,sebagai koreografer.make sure semua keperluan kamu di stage sesuai dengan apa yang direncanakan," pungkas Reza.

Tak lupa Reza juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua rekan dan semua orang yang terlibat dalam kariernya. Reza juga menyebutkan semua anggota keluarga Agnez yang nyatanya juga berperan penting dalam hidupnya.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait