Dipadati Pemudik, Waktu Istirahat di Rest Area KM 57 Tol Jakarta-Cikampek Dibatasi Hanya 20 Menit
Nasional

Menjelang Lebaran 2022, para pemudik sudah tampak mulai memadati sejumlah ruas jalan, salah satunya adalah Tol Jakarta-Cikampek. Dalam perjalanan jauh, rest area menjadi tempat favorit untuk beristirahat sejenak.

WowKeren - Kurang dari sepekan, umat Islam di Indonesia akan merayakan Lebaran 2022. Menjelang Lebaran, sejumlah ruas jalan yang merupakan jalur mudik tampak sudah dipadati oleh para pemudik.

Seperti yang terjadi di Tol Jakarta-Cikampek (Japek), Jawa Barat. Pada Rabu (27/4) sore ini, rest area KM 57 Tol Japek itu tampak dipadati oleh pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi.

Berdasarkan informasi yang didapat dari CNNIndonesia.com, suasana ramai dan padat tampak sejak melewati pintu masuk. Bahkan beberapa kendaraan yang baru datang tampak mengantre mencari tempat parkir.

Kebanyakan dari pemudik tersebut tampak menggunakan waktu mereka di rest area untuk menjalankan ibadah salat asar. Beberapa di antara mereka juga tampak membeli makanan di gerai dan beristirahat di bangku yang telah disediakan.


Sementara itu, Manajer SPBU Rest Area KM 57, Willy Angga mengungkapkan bahwa tempat peristirahatan yang ia kelola itu sudah melonjak sejak pagi hari tadi. Bahkan pihaknya sempat menutup rest area sekitar pukul 09.00 WIB tadi. "Kepolisian juga sempat contra flow tapi enggak lama," ujar Willy kepada wartawan di lokasi, Rabu (27/4).

Lebih lanjut, Willy mengatakan bahwa pihaknya memprediksi jumlah pemudik yang berkunjung ke Rest Area KM 57 itu akan melonjak setelah maghrib. Alhasil, pihak pengelola melakukan rapat kecil dengan kepolisian dari Polres Karawang, Jabar.

Selain itu, dalam mengantisipasi ledakan jumlah pengunjung, Willy menuturkan bahwa pihaknya memutuskan untuk membatasi waktu istirahat pemudik di tempatnya dari 30 menit menjadi 20 menit. Nantinya, pihaknya akan memberikan imbauan kepada pemudik untuk melanjutkan perjalanan jika rest area semakin padat.

"Makan kita juga arahkan untuk take away, terus untuk yang ke toilet atau isi BBM, tadinya kita kasih 30 menit, tapi kita persingkat 20 menit," jelas Willy.

Sebelumnya, pemerintah telah memprediksikan bahwa puncak arus mudik Lebaran 2022 akan terjadi mulai 28 April. Maka dari itu, pemerintah pun meminta kepada masyarakat untuk berangkat mudik lebih awal untuk menghindari terjadinya kemacetan.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru