Ferdy Sambo Diserahkan ke Kejagung, Pengawalan Disebut Bak Masih Anggota Polisi
Nasional

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menyampaikan bahwa Ferdy Sambo bukan lagi anggota Polri. Hal ini sesuai dengan Keppres pemecatan Ferdy Sambo yang diteken Jokowi.

WowKeren - Pada Rabu (5/10) hari ini, mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo dan istrinya diketahui dibawa ke Kejaksaan Agung (Kejagung) untuk proses pelimpahan Tahap II atau penyerahan barang bukti dan tersangka kasus kematian Brigadir J. Akan tetapi, situasi pengawalan Ferdy Sambo itu disebut terkesan layaknya masih seorang anggota polisi.

Padahal, sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menegaskan bahwa Ferdy Sambo bukan lagi anggota Polri. Hal ini berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) pemecatan Ferdy Sambo yang ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo.

Sementara berdasarkan informasi yang didapat dari Liputan6.com, pada Rabu (5/10), anggota Brimob tampak selalu melekat dengan Sambo, baik saat kedatangan hingga dibawa kembali ke Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.

Bahkan saat tiba di Gedung Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (Jampidum) Kejagung, Ferdy Sambo turut dipayungi meski kondisi hujan tidak lebat dan tempat penurunannya dari mobil pun memiliki atap yang menghalau air jatuh.


Atas hal tersebut, awak media diketahui sempat protes ke aparat Brimob lantaran dinilai bersikap tidak normal. Hal ini dikarenakan status tersangka Ferdy Sambo saat ini telah berstatus sipil.

Di samping itu, saat hendak dibawa ke Mako Brimob, anggota Brimob bahkan diketahui telah berkomunikasi dengan awak media agar memberikan ruang pengambilan gambar dan disanggupi. Akan tetapi, pada ujungnya baru jalan beberapa langkah ke luar, Ferdy Sambo langsung kembali dikawal oleh anggota Brimob.

Situasi tersebut lantas membuat riuh para awak media yang memaksa untuk mendekati Ferdy Sambo. Kendati begitu, mantan anggota Polri sekaligus tersangka kasus dugaan pembunuhan Brigadir J itu pun memberikan pernyataan di depan pintu masuk kendaraan Brimob.

Sebagaimana diketahui, istri dari Ferdy Sambo yang juga telah ditetapkan sebagai tersangka atas kasus kematian Brigadir J sudah ditahan oleh polisi. Sebelum akhirnya ditahan, Polri tidak menahan istri Ferdy Sambo usai dijadikan tersangka dengan alasan kemanusiaan.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait