Andre Taulany Ngode Minta Maaf usai Disomasi Pencipta Lagu 'Mungkinkah'
Instagram/andreastaulany
Selebriti

Andre Taulany belum lama ini mendapat somasi dari pencipta lagu 'Mungkinkah'. Pihak Stinky pun akhirnya menanggapi somasi yang dilayangkan oleh sang pencipta lagu.

WowKeren - Andre Taulany belum lama ini mendapat somasi dari pencipta lagu "Mungkinkah", Endang Surahman Hartono alias Ndhank. Mantan gitaris grup band Stinky itu mengklaim memiliki hak pelarangan sebagai pencipta lagu berdasarkan dengan UU Hak Cipta No. 28 Tahun 2014.

Melalui unggahan Instagram miliknya pada Senin (1/1), Andre pun mengunggah video satire. Dalam video yang diunggah, Andre tampak sedang bermain piano. Lagu "Mungkinkah" sengaja dipakai Andre sebagai latar musik.

Lucunya, Andre ternyata tidak benar-benar bermain piano. Pasalnya, ia tidak membuka penutup piano yang ada di hadapannya. Di sela-sela bermain, sahabat Sule itu seakan memberikan kode meminta maaf. Ia menelungkupkan tangan seraya membungkuk bak sedang minta maaf.

"Wooyyyy salah wooyy buka dulu tutup nyaaa .. [sic!]," tulis Andre di bagian caption. Selain beberapa sahabat, netizen juga ikut mengomentari unggahan Andre tersebut.

Banyak netizen yang menyinggung tentang somasi yang dialami oleh Andre. Apalagi, Andre sudah begitu identik dengan lagu tersebut.

"Emang lucu ni guru ngaji [sic!]," komentar Andhika Pratama. "Ji ahelah 😂 [sic!]," balas Surya Insomnia. "Ternyata loe punya bakat terpendam, bro! 👍[sic!]," timpal Addie MS.


"Emang knp bisa disomasi? Pdhl penyanyi kn Kondre 🥲 [sic!]," ungkap akun @rdp***30. "Nyiptain lagu,tapi Ndak boleh dinyanyikan 😂😂😂Sama Kaya Jualan tapi Ndak boleh dibeli orang, Bener Gitu Ngak Sih😅😅 [sic!]," sahut akun @ba***guk. "Kayanya ini sindiran 😂 [sic!]," tambah akun @zul***and.

Andre Taulany Posting Video Satire usai Disomasi?

Instagram

Sementara itu, Irwan Batara selaku bassist Stinky mengaku pihak Stinky sudah melakukan kewajiban dengan menyerahkan royalti bagian Ndhank. Ia pun memastikan Ndhank sudah menerima hak royalti dari lembaga kolektif royalti atas karya-karya yang diciptakannya.

"Tiap Stinky show, Ndhank selalu dapat bagian dari bayaran kita. 'Mungkinkah' itu terdaftar di publisher atas nama Irwan dan Ndhank penciptanya," tutur Irwan kepada awak media pada Senin (1/1). "Sudah dapat double dia, dari lembaga kolektif royalti seperti KCI dia sudah dapat. Jadi saya abaikan hal itu (soal somasi), enggak masalah."

Mewakili pihak Stinky, Irwan menyayangkan somasi yang dilayangkan oleh Ndhank. Ia pun memberikan sentilan menohok.

"Iya sangat (menyayangkan). Bila dia mau viral karena sedang buat band baru, mestinya bilang saja sama kita atau Andre. Bisa dicari jalan promo yang baik dan bermartabat. Jangan viral dengan jalan negatif," tandas Irwan.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait