Kim Ji Woong ZEROBASEONE Terbukti Tak Mengumpat ke Fans dalam Salinan Forensik Dispatch
Instagram/official_kimjiwoongie
Selebriti

Kim Ji Woong ZEROBASONE terseret kontroversi perilaku usai diduga mengumpat setelah fancall dengan fans saat kamera masih menyala. Sehubungan dengan ini, Dispatch merilis hasil forensik dari video bukti sang idol berkata kasar.

WowKeren - Kim Ji Woong ZEROBASEONE belum lama ini terseret kontroversi perilaku usai diduga mengucapkan kata kasar setelah melakukan fancall. Idol yang juga pernah berkarier sebagai aktor itu diklaim tidak mengumpat oleh Dispatch dalam laporan terbarunya.

Pada Sabtu (17/2), Dispatch merilis salinan laporan analisis suara dari Layanan Forensik Korea yang menganalisis rekaman fancall Ji Woong dengan fans. Outlet media itu juga menjelaskan posisi Ji Woong dalam rekaman tersebut.

Sebelum ini, Ji Woong dituduh mengumpat setelah mengakhiri fancall dengan seorang fans hingga menimbulkan kontroversi. Kemudian, tuduhan terhadap Ji Woong itu dibantah Wake One Entertainment selaku agensi.

Kim Ji Woong ZEROBASEONE Terbukti Tak Mengumpat ke Fans dalam Salinan Forensik Dispatch

Source: Dispatch

Seperti yang dikatakan sebelumnya, Wake One rupanya sudah melakukan uji forensik terhadap rekaman tersebut. Hal ini sesuai dengan pernyataan agensi yang mengatakan, “Kami bermaksud memeriksa validitas tuduhan ini melalui analisis forensik media digital. Kami akan mengungkapkan kebenarannya.”

Saat ini, Dispatch telah mendapatkan salinan laporan forensik terhadap rekaman Ji Woong. Dalam laporan ini, badan forensik terungkap memndingkan dua video berbeda, yakni yang direkam fans dan CCTV dari gedung Wake One.

Kim Ji Woong ZEROBASEONE Terbukti Tak Mengumpat ke Fans dalam Salinan Forensik Dispatch

Source: Dispatch


Dari video itu, analis forensik mengurakan forman (spektral maksimum yang dihasilkan dari renonansi vokal manusa) yang terdeteksi oleh pembicara dalam dua video. Setelah diuraikan, analis memastikan bahwa tiga frasa yang bisa didengar secara berurutan: 1) “terima kasih”, 2) “sshibal (f***)”, dan 3) “(antara) aneh atau mencurigakan”.

Selanjutnya, analis mendeteksi tidak ada kelainan pada frekuensi suara dari frasa 1, ke frasa 2, ke frasa 3. Analis menyimpulkan bahwa suara yang didengar telah direkam secara berurutan, tanpa dipotong atau pengeditan.

Akan tetapi, analis menemukan adanya perbedaan pola gelombang antara frasa 1 dan frasa 2. Berdasarkan perbedaan itu, analis mengambil dua kesimpulan dari penyelidikannya.

Kesimpulan pertama adalah beberapa penyuntingan digunakan untuk menonjolkan ucapan frasa 2 dan frasa 3. Hal itu karena pengucapan kedua frasa ini jauh lebih jelas daripada frasa 1.

Kesimpulan kedua, berdasarkan perbedaan pola gelombang, frasa 2 tidak diucapkan oleh orang yang sama dengan yang mengucapkan frasa 1. Kemudian, frasa 3 diucapkan oleh orang yang sama dengan penutur frasa 1. Namun, sulit diketahui apakah penutur frasa 2 dan frasa 3 sama atau berbeda.

Terakhir, staf D dari Wake One juga memberikan kesaksiannya soal Ji Woong. Staf D adalah sosok yang mendengar Ji Woong berbicara sepanjang waktu saat ZEROBASEONE melakukan fancall.

“Aku tidak ingat persis fancall antara Kim Ji Woong dan fans. Tapi, aku yakin Kim Ji Woong tidak mengucapkan kata-kata makian apa pun,” ungkap staf D.

Sebagai kesimpulan terakhir, Ji Woong terbukti tidak mengumpat berdasarkan bedah gelombang rekaman suara. Laporan forensik Ji Woong mendeteksi adanya pengeditan suara dalam video yang beredar.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait