Yoona SNSD Jadi Alasan SM Tak Hilangkan Hal Paling Dibenci dalam Promosi Album
Instagram/limyoona__official
Musik

Yoona membocorkan bagaimana awal mula dirinya dapat bergabung dengan SM Entertainment. Satu fakta baru juga dibeberkan oleh idol 33 tahun tersebut yang sukses membuat netter terkejut.

WowKeren - Yoona menjadi salah satu "harta berharga" SM Entertainment. Tak dapat dipungkiri bahwa member SNSD (Girls' Generation) tersebut menjadi salah satu idol yang memberikan pengaruh besar bagi agensi.

Saat diundang ke salah satu acara YouTube baru-baru ini, Yoona memberi bocoran betapa penting posisinya dalam agensi. Ia mengaku bertanggung jawab atas SM yang tidak menghilangkan fitur dalam promosi album yang sebenarnya sangat dibenci oleh idol lain.

Obrolan ini bermula ketika Yoona menceritakan bagaimana awalnya ia bergabung dengan SM. Idol yang juga seorang aktris ini mengaku mengikuti audisi saat usianya masih 13 tahun. "Aku pergi ke audisi, aku berumur 13 tahun pada saat itu," ujar Yoona, Minggu (21/4).

Jung Jae Hyung selaku host pun penasaran dengan apa yang mendorong Yoona untuk mengikuti audisi di SM saat usianya masih sangat muda. Selain karena mengidolakan girl grup S.E.S., alasan lain Yoona adalah ia yang secara tak sengaja menemukan brosur yang terselip dalam album grup SM.


"Kamu tahu bagaimana sekolah mengadakan pertunjukan bakat? Aku sangat suka menari di atas panggung. Aku akan menari mengikuti lagu S.E.S dan Fin.K.L. Sebenarnya, artis SM Entertainment selalu mengeluhkan hal ini, tapi ketika kamu membeli album, kamu akan mendapatkan brosur promosi di dalamnya. Semua orang melihatnya dan berkata, 'Pfft. Apa ini?!" Tapi pamflet itulah yang menjadi alasanku memutuskan untuk megikuti audisi," jelasnya.

Yoona pun mengaku pernah diberi tahu oleh staf agensi bahwa ialah alasan label tidak bisa menghilangkan materi promosi dari album. SM khawatir apabila mereka melewatkan "Yoona" yang lain.

"Itu sebabnya tim casting unnie selalu memberitahuku, seperti, 'Kaulah alasan kami tidak bisa berhenti mengadakan audisi dan menghapus fitur brosur pada setiap album'," tutur Yoona.

Setelah mendengar pengakuan Yoona, sejumlah netter yang awalnya tidak menyukai materi promosi yang menjadi bagian dari album segera berganti haluan. Mereka akhirnya paham mengapa SM selalu menyediakan brosur audisi di setiap album comeback idol.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait