Christian Bale Rela Diusir Penjaga Keamanan Demi Aktivis China
Selebriti

Christian yang bermaksud memberi dukungan sempat diperlakukan kasar karena mencoba masuk ke rumah aktivitas Chen Guangcheng.

WowKeren - Pemeran John Haufman di film "The Flowers of War", Christian Bale, diserang oleh penjaga keamanan di China ketika mencoba mengunjungi seorang aktivis buta, Chen Guangcheng. Saat berkunjung, Christian bersama dengan kru CNN menerima perlakuan kasar dari pengawal Cina disana.

Walau diusir, Christian malah membawa kamera kru CNN dan memaksa masuk. Penjaga yang marah akhirnya mengambil kamera itu.

"Aku sebenarnya tidak berani melakukan ini," tutur aktor berusia 37 tahun ini, Kamis, 15 Desember. "Warga setempat punya kekuasaan. Mereka akan memukul siapapun yang berani mengunjungi keluarga Chen. Aku hanya ingin menunjukkan dukunganku pada keluarga Chen."


Chen Guangcheng adalah aktivis hukum sekaligus pengacara yang sedang menjalani tahanan rumah. Ia baru saja dibebaskan dari penjara akibat dituduh merusak properti dan mengganggu lalu lintas selama melakukan demo. Aktor "The Dark Knight Rises" ini tertarik pada sosok Chen saat melihat tayangan televisi yang mengangkat penderitaan aktivis ini.

"Aku ingin sekali menjabat tangan laki-laki itu (Chen) dan mengucapkan 'Terima kasih'," tutur pemeran Dicky Eklund dalam film "The Fighter" ini. "Juga mengatakan padanya dia adalah inspirasiku."

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru