Stafsus Menteri BUMN Minta Serikat Pekerja Terima Ahok
Instagram/basukibtp
Nasional

Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Arya Sinulingga, lantas mengaku bahwa pihaknya telah mendalami ada masalah apa hingga penolakan Ahok tersebut muncul.

WowKeren - Rencana perekrutan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai petinggi di salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memang menuai pro-kontra. Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu (FSPPB) bahkan telah menyuarakan penolakan mereka terhadap mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Penolakan-penolakan terhadap Ahok rupanya telah sampai ke telinga Menteri BUMN Erick Thohir. Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga, lantas mengaku bahwa pihaknya telah mendalami ada masalah apa hingga penolakan tersebut muncul.

"Kementerian BUMN pasti terpengaruh, tapi kita analisis pertimbangannya apa," tutur Arya di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, dilansir Suara pada Kamis (21/11). "Kita teliti masalahnya apa."

Menurut Arya, penolakan tersebut muncul lantaran dilandasi oleh aspek politik. Oleh sebab itu, ia berharap semua pihak dapt menerima Ahok sebagai bos BUMN terlebih dahulu sembari mengawasi kinerjanya.


"Sudah kita diskusikan lebih banyak politisnya dari pada urusan teknis perusahaannya," ungkap Arya. "Jadi kita harap teman-teman Pertamina bukan hanya Pertamina yah yang pasti kita harap diterima lah."

Sementara itu, Arya juga sempat menyampaikan bahwa tanggapan positif terhadap Ahok juga datang dari sisi ekonomi. Ia mengaku bahwa pihak yang bergerak di bidang ekonomi tidak meragukan kinerja Ahok.

"Ada respon positif dari sisi ekonomi, kita kan tanya-tanya di temen-temen yang di market, yang di bursa juga, temen-temen di korpori juga," tutur Arya dilansir Kompas TV. "Mereka pada umumnya positif sama Ahok, mereka enggak pernah meragukan kinerja Pak Ahok kok. Kinerja kerja ya, tidak ada yang ragu kok sama Pak Ahok. Itu yang kami lihat jadi satu titik poin penting."

Di sisi lain, Ahok sendiri telah menanggapi penolakan yang dialaminya. Menurut mantan Bupati Belitung Timur tersebut, penolakan merupakan hal yang biasa bagi dirinya.

"Di dunia ini, hidup ini, tidak ada yang setuju seratus persen kok," kata Ahok usai menjadi pembicara dalam sebuah workshop, Rabu (20/11). "Kayaknya hidup gue ditolak mulu."

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru