Anies Beri Pujian Perempuan Petugas Pintu Air Manggarai yang Tembus Banjir Demi Jalankan Tugas
Nasional

Gubernur DKI Jakarta memberikan apresiasi kepada petugas pintu air Manggarai, Ika Agustin Ningrum yang tetap bekerja menjalankan tugasnya melayani masyarakat meskipun rumahnya terendam banjir.

WowKeren - Banjir kembali melanda ibu kota di awal tahun 2020. Tak hanya Jakarta, namun beberapa wilayah Jabodetabek dikabarkan turut terdampak banjir.

Hal ini membuat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau Pintu Air Manggarai, Rabu (1/1) malam. Dalam kunjungannya tersebut, Anies bertemu dengan seorang penjaga Pintu Air Manggarai bernama Ika Agustin Ningrum.

Pada kesempatan tersebut, Anies sempat berbincang dengan Ika terkait pengaturan Pintu Air Manggarai untuk mengantisipasi banjir. Tak hanya itu, ia pun membagikan perbincangannya tersebut di akun Instagramnya.

"Dia (Ika) berangkat ke Pintu Air Manggarai dan menjadi pengatur pintu-pintu air utama di Jakarta," tulis Anies. Namun, hal yang membuat Gubernur DKI tersebut itu tersentuh ketika mengetahui rumah Ika juga terendam banjir namun ia tetap bekerja untuk mengatur Pintu Air Manggarai.


"Rumahnya kebanjiran tapi dia memilih berangkat menembus banjir di kawasan rumahnya. Dia pilih menyelamatkan warga Jakarta daripada mengurusi rumahnya yang jelas-jelas sedang tenggelam," kata Anies. "Dia menguasai semua data, pola pergerakan air ,dan situasi lapangan. Dia masih berjaga hingga kini."

Atas dasar itu, Anies pun memberikan apresiasi kepada Ika dan juga petugas lainnya yang ada di lapangan. Ia mengatakan kinerja mereka luput dari masyarakat dan terkadang sering mendapat hujatan masyarakat.

"Mereka tidak terlihat, dan mereka pun sering dicemooh, dijuluki dengan sebutan-sebutan tak mengenakkan, tapi mereka terus konsisten bekerja," paparnya. Meski begitu, ia merasa berterima kasih atas atas kerja keras Ika dan pegawai lapangan lainnya.

"Izinkan saya sampaikan terima kasih kepada seluruh keluarga yang telah mengikhlaskan suaminya, istrinya, ayahnya, atau ibunya berada jauh dari keluarga, untuk berada di lapangan di saat kebanyakan masyarakat sedang liburan, apresiasi yang tinggi untuk semuanya," tutupnya. "Semoga Allah SWT membalas budi baik dan kerja keras dengan pahala yang melimpah."

(wk/nidy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru