Pemkot Bandung Kaji Wilayah Terpapar Corona, Siap Karantina Lokal?
Nasional

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung sedang melakukan kajian pada wilayah yang terpapar wabah virus corona. Wali Kota Bandung, Oded M Daniel pun membeberkan alasannya.

WowKeren - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung tengah melakukan kajian untuk kemungkinan memberlakukan karantina wilayah terbatas guna memutus rantai penyebaran virus corona. Pemkot bahkan sudah melakukan diskusi dengan pemerintah daerah lainnya terkait hal tersebut.

Bukan tanpa alasan, koordinasi tersebut dirasa sangat penting mengingat wilayah Bandung sangat dekat dengan tiga daerah lain yaitu Kota Cimahi, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Bandung Barat. "Untuk antar wilayah, Kota Bandung sudah berdiskusi dengan Cimahi, Sumedang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Kami berdiskusi dengan kepala daerah yang lain. Kita sedang melihat situasi perkembangan seperti apa," tutur Wali Kota Bandung Oded M Danial, Senin (30/3).


Lebih lanjut, kini pihaknya meminta para pakar untuk mengkaji beberapa wilayah yang sudah terpapar virus corona. "Pemkot Bandung sudah berdiskusi dengan forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) tentang wilayah karantina terbatas. Kita akan kaji dulu dari mulai sebaran wilayah yang terpapar, dan untuk waktunya belum ditentukan," papar Oded.

Selain itu, Pemkot juga meminta kepada warga untuk tetap melakukan social distancing meskipun belum ada keputusan karantina lokal. Masyarakat juga dihimbau untuk tidak melakukan pulang kampung bagi warga pendatangnya. "Sebelum ada keputusan tentang karantina, kami meminta warga untuk tetap melaksanakan social distancing dan physical distancing. Termasuk meminta warga untuk tidak keluar kota dan mudik," terang Oded.

Ia juga menghimbau kepada tokoh masyarakat seperti RT dan RW untuk menganjurkan warganya tetap berada di rumah. "Yang ingin mudik ke Kota Bandung, bersabar di tempatnya masing-masing. Begitu pula yang dari Kota Bandung yang ingin mudik keluar Bandung. Lebih baik mengkarantina dan mengisolasi diri di tempat masing masing," pungkas Oded.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru